Sikat Stadium, Pelita Jaya Tantang Aspac di Semifinal

Senin, 09 Juni 2014 – 20:37 WIB

jpnn.com - JOGJAKARTA - Pelita Jaya Energi Mega Persada masih memelihara asa merebut juara Speedy NBL Indonesia 2013/2014. Finalis NBL musim lalu itu kini sudah menapakkan kakinya di babak semifinal Championship Series.

Tiket itu diraih setelah PJ sukses menekuk Stadium Jakarta dengan skor telak 71-58 dalam pertandingan yang dilangsungkan di GOR UNY Jogjakarta, Senin (9/6). Kemenangan itu membuat PJ bisa memperpanjang nafasnya di Championship Series.

BACA JUGA: Legenda MotoGP Beberkan Kunci Sukses Marquez

Pasalnya, jika kalah, PJ harus angkat koper karena sebelumnya ditekuk Aspac Jakarta. Dengan sistem double elimination, tim yang menelan dua kekalahan memang harus pulang. Kini, PJ akan menghadapi Aspac di babak semifinal, Rabu (11/6).

Keputusan pelatih PJ, Nathaniel Canson menurunkan Ponsianus Nyoman Indrawan dan Fidyan Dini secara bersamaan ternyata sangat tepat. keduanya menjadi monster poin di paint area. Namun, Ponsianus terlihat paling menonjol setelah membukukan double double dengan 17 poin dan sepuluh rebound.

BACA JUGA: Napoli Bantah Jual Insigne ke Arsenal

"Kali terakhir kami memakai dua big man pada musim lalu. Ini hasil yang luar biasa. Namun, kami juga harus menatap pertandingan berikutnya," terang Nathaniel Canson di laman resmi NBL.

Di sisi lain, kekalahan itu membuat Stadium harus angkat koper. Mereka menjadi tim ketiga yang tersingkir setelah Bimasakti Nikko Steel Malang serta Hangtuah Sumsel IM.

BACA JUGA: Joe Hart Dihantui Blunder Kiper Inggris

"Lawan bermain jauh di atas kami hari ini. Untuk musim depan, saya akan melakukan pembicaraan dengan manajemen guna menambah pemain," tegas pelatih Stadium, Frankie Lim. (jos/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tolak jadi Favorit, Del Bosque Sebut Spanyol Tak Punya Ramuan Ajaib


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler