Siloam Hospitals TB Simatupang Melayani Vaksinasi COVID-19 untuk Lansia

Minggu, 07 Maret 2021 – 05:30 WIB
Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 untuk para lansia. Foto: Siloam Hospitals TB Simatupang

jpnn.com, JAKARTA - Mendukung program pemerintah menekan penyebaran Covid-19, Siloam Hospitals TB Simatupang mengadakan kegiatan vaksinasi bagi kelompok lanjut usia (lansia).

Direktur Siloam Hospitals TB Simatupang dr. Harijanto Solaeman, MM mengatakan, vaksinasi bagi kelompok lansia merupakan arahan pemerintah melalui Dinas Kesehatan DKI Jakarta.

BACA JUGA: Digandeng Kemenkes, Halodoc All Out Percepat Vaksinasi Covid-19

Sebelumnya pada periode Januari sampai Februari 2021, vaksinasi telah dilakukan bagi kelompok tenaga kesehatan dan para pekerja yang berhubungan dengan masyarakat luas.

Dijelaskan dr. Harijanto Solaeman, dalam kegiatan vaksinasi kelompok lansia Siloam Hospitals TB Simatupang akan melayani 2.035 lansia yang mempunyai kartu tanda penduduk (KTP) wilayah Jakarta.

BACA JUGA: Sepanjang Hari Gibran Menemani Pak Ganjar Pantau Vaksinasi Covid-19 di Pasar

"Vaksin Covid-19 bagi kelompok lansia ini diberikan gratis. Para lansia terlebih dahulu diminta untuk mendaftarkan diri melalui situs resmi milik Kementerian Kesehatan kemudian membuat appointment via aplikasi MySiloam," ujar dokter Harijanto dalam keterangannya, Sabtu (6/3).

Dia menyebutkan, pihaknya diberi kesempatan melayani 2.035 lansia yang diharapkan bisa diselesaikan hingga 10 hari ke depan (sampai 15 Maret).

BACA JUGA: Moeldoko Ketum Demokrat Versi KLB, Max Sopacua Bocorkan Rencana Kerja

Setelah menerima vaksin Covid-19, para lansia diharapkan tetap mematuhi protokol kesehatan dan kembali melakukan suntik vaksin tahap kedua dengan jeda waktu 28 hari dari pemberian suntik vaksin tahap pertama.

“Tetap menjalankan protokol kesehatan karena vaksin tidak segera menjadikan tubuh kebal terhadap virus Covid-19. Namun setidaknya imun tubuh lebih meningkat dari risiko terpapar,” terang dokter Harijanto.

Kepala Bidang Kesehatan Mayarakat Dinas Kesehatan DKI Jakarta, dr. Fify Mulyani, MARS menyatakan, pihaknya akan terus meningkatkan fasilitas layanan pemberian vaksin Covid-19 bagi kelompok lansia.

Sebelumnya terdapat 73 layanan faskes guna pemenuhan tersebut dan ditingkatkan dengan penambahan 10 rumah sakit swasta sekaligus membuka layanan vaksinasi di tingkat kecamatan.

“Vaksin Covid-19 bagi lansia bisa dilakukan di 30 rumah sakit umum daerah di wilayah Jakarta dan 43 Puskesmas. Saat ini kami menambah layanan melalui 10 rumah sakit swasta," ujarnya.

Siloam Hospitals, lanjutnya, merupakan rumah sakit swasta yang menjadi tolok ukur kegiatan vaksin ini bagi lansia. Dia meihat Siloam Hospitals memenuhi syarat dan kebutuhan layanan vaksin Covid-19 bagi lansia.

Lansia yang bisa melakukan vaksinasi Covid-19 harus memenuhi sejumlah syarat, yaitu berusia lebih dari 60 tahun dengan kondisi sehat dan dipastikan jika memiliki penyakit penyerta dalam kondisi terkendali.

“Kriteria syarat ini harus dipenuhi sebelum melakukan registrasi online melalui situs Kemenkes DKI. JIka lansia pernah terpapar Covid-19 bisa melakukan vaksinasi Covid-19 setelah tiga bulan saat telah dinyatakan sembuh," tambah dr Fify.

Kegiatan vaksinasi bagi kelompok lansia ini akan dilakukan secara berkelanjutan hingga akhir 2021 dengan menggunakan merek Sinovac berdosis 0,5 cc. Vaksinasi Covid-19 bagi kelompok lansia diberikan dalam dua kali penyuntikan dengan jeda waktu 28 hari sejak vaksinasi pertama dilakukan.

Jeda waktu tersebut berbeda dengan kelompok tenaga kesehatan yang berdurasi 14 hari sejak vaksinasi pertama diberikan.

Diharapkan vaksinasi COVID-19 yang dilakukan dapat mendorong percepatan penanggulangan pandemi di Indonesia agar masyarakat lebih sehat dan terlindungi. (esy/jpnn)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler