jpnn.com, JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian meminta para camat untuk terus mendorong penerapan protokol kesehatan kepada masyarakat.
Menurut Tito, masyarakat harus tetap waspada terhadap ancaman Covid-19 meskipun kondisi pandemi di Indonesia sudah membaik.
BACA JUGA: Ada Gerai Vaksin Booster PMJ Lagi di GBK, Syaratnya Mudah
"Saya minta khusus pandemi Covid-19 ini yang relatif sudah melandai, ini tolong rekan-rekan terus mengampanyekan protokol kesehatan 3M itu," kata Mendagri Tito, Jumat (1/4).
Tito menegaskan kegiatan ibadah Ramadan yang melibatkan banyak orang harus memenuhi ketentuan protokol kesehatan.
BACA JUGA: Hanya Pejabat yang Dilarang Buka Puasa Bersama!
Mantan Kapolri itu juga menegaskan pejabat negara, termasuk camat tidak boleh menggelar buka puasa bersama dan open house saat Idulfitri.
"Sering saya sampaikan, kita harus tetap waspada meskipun penanganan Covid-19 agak baik, low case doesn't mean no case," ujar Tito.
BACA JUGA: Buntu Panjang
Selain itu, Tito juga mendorong para camat untuk mempercepat vaksinasi, khususnya bagi lansia.
Kemudian, para camat juga diminta untuk mendorong pemberian vaksinasi booster untuk menjaga antibodi masyarakat. (mcr9/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bupati Garut Bolehkan PKL Berjualan Selama Ramadan, tetapi
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Dea Hardianingsih