Simak nih Pernyataan Presiden Jokowi Usai Bertemu Zulkifli

Senin, 14 Oktober 2019 – 17:55 WIB
Presiden Jokowi usai bertemu Ketum PAN Zulkifli Hasan di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (14/10). Foto: M Fathra Nazrul Islam/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Presiden Jokowi bertemu Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (14/10).

Pertemuan itu menurut Jokowi belum membicarakan soal kemungkinan PAN masuk ke kabinet meskipun mereka sempat membahas soal berkoalisi.

BACA JUGA: Zulkifli Hasan Keluar Mendahului Presiden Jokowi, Pertanda Apa?

"Belum sampai ke situ (kabinet). Ya ada (bicara koalisi), tetapi belum sampai final. Belum rampung," kata Jokowi usai menjamu Zulkifli.

Menurut Jokowi, dia berbicara mengenai tantangan Indonesia ke depan, baik dari posisi geopolitik maupun geoekonomi. Apalagi sekarang ini ada tantangan eksternal dengan adanya pelambatan ekonomi dunia.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Tertawa Mendengar Pengakuan Wagub NTT

Kondisi itu menurut Jokowi, perlu dia bicarakan dengan para ketua umum partai politik untuk menyamakan visi dan mencari solusi guna menghadapi tantangan ekonomi tersebut.

Pada intinya, Jokowi menegaskan bahwa pertemuannya dengan mantan menteri kehutanan itu untuk bertanya sejumlah masalah di luar urusan perkoalisian.

BACA JUGA: Lima Tahun Jadi Anak Buah, Menlu Retno Bilang Begini soal Presiden Jokowi

"Saya ini dalam proses bertanya selain urusan yang berkaitan dengan koalisi," tandas Presiden Jokowi. (fat/jpnn)

 


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler