Simeone: Semua Senang Jika Madrid tak Juara

Minggu, 17 Mei 2015 – 10:30 WIB
afp

jpnn.com - MADRID- Diego Simeone meletupkan api permusuhan pada Real Madrid. Pelatih Atletico Madrid itu mengisyaratkan bakal menggagalkan Madrid merengkuh gelar La Liga musim ini.

Pasalnya, Atletico memang memiliki peran kunci karena akan berjibaku kontra Barcelona pada pekan ke-37. Jika Atletico kalah, Barcelona dipastikan juara. Sementara, Madrid bakal gigit jari.

BACA JUGA: Ditekuk Juventus, Inter Hanya Kurang Beruntung

“Kami akan memulai laga dengan Torres. Saya berharap dia menunjukkan kelasnya. Namun, semua akan senang jika Madrid kalah,” terang Simeone di laman Football Espana.

Laga Atletico kontra Barcelona tak ubahnya ulangan musim lalu. Saat itu, Atletico berhasil mengunci gelar juara setelah menahan imbang Barcelona di Camp Nou. Kali ini, giliran Barca yang akan mencoba melakukannya di Vicente Calderon.

BACA JUGA: Lolos Final di Roma, Sharapova Huni Peringkat 2 Dunia

“Apa yang saya khawatirkan adalah Barcelona merupakan tim yang sangat bagus. Ada banyak hal yang bisa saya katakan tentang mereka. Namun, saya lebih baik dia saja,” tegas Simeone. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Final Ideal Tercipta! Federer Tantang Djoker

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pusamania Terancam Kehilangan Pemain Asing


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler