Simpang Susun Semanggi Resmi Beroperasi

Jumat, 18 Agustus 2017 – 09:52 WIB
Presiden Joko Widodo meresmikan simpang susun Semanggi, Kamis (17/8) malam. Foto Setpres

jpnn.com, JAKARTA - Proyek infrastruktur Simpang Susun Semanggi, di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta diresmikan operasionalnya oleh Presiden Joko Widodo bertepatan dengan peringatan HUT RI ke-72, Kamis (17/8) malam.

Peresmian tersebut ditandai dengan penekanan tombol oleh Jokowi-sapaan presiden, didampingi Ibu Negara Iriana beserta sejumlah pejabat lainnya.

BACA JUGA: Mengenakan Busana Melayu, Anne Avantie: SBY Sosok Kharismatik   

"Dengan mengucap bismillahhirahmanirrahim, saya resmikan Simpang Susun Semanggi," kata mantan gubernur DKI Jakarta itu.

Dia pun mengapresiasi kinerja semua pihak yang telah mendukung pembangunan Simpang Susun Semanggi, sehingga proyek tersebut bisa diresmikan bertepatan dengan HUT RI.

BACA JUGA: Desainer Berharap Istana Pertahankan Tradisi Baju Adat di Acara HUT RI

"Saya sangat menghargai kecepatan pembangunan Simpang Susun Semanggi, yang cepat sekali, satu tahun. Ya sangat menghargai sekali kerja gubernur yang sekarang maupun sebelumnya," kata mantan wali kota Surakarta itu.

Untuk diketahui, Simpang Susun Semanggi dikerjakan oleh PT Wijaya Karya dengan nilai kontrak sebesar Rp 345.067.000.000.

BACA JUGA: Projo Ajak Semua Pihak Bantu Jokowi Wujudkan Cita-cita Kemerdekaan

Jokowi berharap infrastruktur itu bisa mengurangi kemacetan lalu lintas di DKI Jakarta, utamanya kawasan Semanggi yang dikenal sebagai kawasan paling ramai di Ibu Kota.

Hadir pula Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Basuki Hadimuljono, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat.(fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Seperti ini Penampilan Pak Jokowi Pakai Baju Adat Tanah Bumbu


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler