Simulasi CAT akan Hadir di Aceh, Maluku, Papua, dan Tanjung Pinang

Rabu, 06 Agustus 2014 – 12:40 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Setelah melakukan roadshow di enam kota, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi kembali akan menyosialisasikan computer assisted test (CAT) di luar Jawa.

"Kita akan melakukan simulasi CAT di Banda Aceh, Maluku, Papua, dan Tanjung Pinang," kata Karo Hukum, Komunikasi Informasi Publik (HKIP) Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) Herman Suryatman di kantornya, Rabu (6/8).

BACA JUGA: Dari MK, Pendukung Prabowo ke DPR Dorong Pembentukan Pansus Pilpres

Dia menambahkan, simulasi CAT di Aceh dilaksanakan pada 18 Agustus mendatang. Sedangkan Maluku, Papua, dan Pangkal Pinang menunggu konfirmasi dari pemda setempat.

Simulasi CAT juga dilakukan Badan Kepegawaian Negara (BKN). Rencananya, pada 12 Agustus BKN akan melakukan sosialisasi dan simulasi CAT di Medan.

BACA JUGA: Ini Isi Gugatan Prabowo-Hatta ke MK

"Simulasi CAT di Medan ini mencakup wilayah Sumatera dan Aceh. Nanti Kepala BKN akan hadir dalam simulasi CAT BKN-Mandiri," kata Karo Humas dan Protokol BKN Tumpak Hutabarat yang dihubungi secara terpisah. (esy/jpnn)

BACA JUGA: Prabowo Belum Mau Sebut Negara Asing yang Intervensi Pilpres

BACA ARTIKEL LAINNYA... Prabowo Klaim Punya Puluhan Ribu Saksi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler