Sindir Anak Buah AHY, Ruhut Sitompul: Sudahlah Herzaky, Anak Kemarin Sore

Senin, 04 Oktober 2021 – 18:33 WIB
Ruhut Sitompul. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Ruhut Sitompul mengomentari anak buah Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang menyampaikan sejumlah tudingan kepada KSP Moeldoko, Ketua Umum Partai Demokrat versi KLB Deli Serdang.

Tudingan itu disampaikan Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra, dalam konferensi pers bertajuk 'Demokrat berkoalisi dengan Rakyat VS Moeldoko berkoalisi dengan Yusril', di DPP Demokrat, Jakarta, Minggu (3/10).

BACA JUGA: Ruhut Sitompul Melihat Tanda-Tanda Demokrat Kubu AHY Bakal Karam

Ruhut mengatakan Herzaky adalah orang baru yang tidak mengetahui apa-apa soal Partai Demokrat.

"Sudahlah Herzaky ngacalah. Baru anak kemarin sore, kok, omongnya lantang banget," kata Ruhut kepada JPNN.com, Senin (4/10).

BACA JUGA: Saran Ruhut Sitompul kepada Novel Baswedan Cs, Simak Kalimatnya

Ruhut memprediksi Partai Demokrat yang dipimpin AHY bakal jatuh apabila diisi oleh orang-orang yang ada saat ini.

"Bilang survei tinggi, survei mana?. Kalau survei yang betul-betul lembaga survei enggak pernah tinggi saya lihat," ujar Ruhut.

BACA JUGA: Herzaky Klaim Begini tentang Partai Demokrat Kubu AHY, Tegas!

"Sudah, deh, cara-cara kayak gitu enggak usah dilakukan. Kasihan sama Pak SBY, capek dia," sambung pria yang pernah menjadi kader Partai Demokrat itu.

Sebelumnya, Herzaky membuka kisah tentang KSP Moeldoko datang ke kediaman Presiden Keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Herzaky mengungkapkan saat Moeldoko masih menjadi perwira aktif, mantan panglima TNI itu mendatangi kediaman SBY yang berada di Cikeas pada Mei 2015.

Moeldoko mendatangi SBY sebelum berangkat menuju kongres Partai Demokrat di Surabaya.

"Moeldoko hanya mengatakan 'Pak, tolong kalau Bapak terpilih lagi sebagai ketua umum, agar Bapak mengangkat Marzuki Alie sebagai sekjennya'. Pak SBY Marah," tutur Herzaky sembari menirukan ucapan Moeldoko masa itu.

Selain itu, Herzaky juga mengungkapkan bahwa Moeldoko sempat meminta jabatan tinggi di Partai Demokrat kepada SBY. (cr1/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur : Natalia
Reporter : Dean Pahrevi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler