Sirkuit Aragon tak Bersahabat, Valentino Rossi Kecewa

Jumat, 16 November 2012 – 13:52 WIB
ARAGON - Niatan Yamaha yang memindahkan lokasi tesnya ke Sirkuit Aragon menjadi bumerang. Sebab, bukannya mendapat hasil yang lebih baik, kondisi di Aragon malah lebih buruk ketimbang saat masih menggunakan Sirkuit Valencia. Cuaca buruk tetap saja menjadi permasalahannya.

Juara dunia tahun ini Jorge Lorenzo sempat menjajal lintasan basah tersebut sebanyak 26 lap. Meski demikian, di lap 16 Lorenzo sempat terjatuh karena kehilangan kendali. Untungnya, dia tidak mengalami cedera serius dan membukukan catatan waktu 1 menit 57.725 detik.

Berbeda dengan Lorenzo yang sudah menjajal trek, rekan setimnya Valentino Rossi malah bernasib sial. Pembalap yang akrab dengan sapaan The Doctor batal turun trek setelah hujan mengguyur lintasan sepanjang 5.078 kilometer tersebut. "Keinginan Yamaha pindah ke Aragon untuk mencari cuaca yang lebih bagus kenyataannya tidak terwujud," ujar Rossi.

Kekecewaan juga dilontarkan Lorenzo. Kendati sudah menjajal trek tersebut, Lorenzo merasa tes pertamanya itu masih belum optimal. Harusnya, jika tidak terganggu faktor cuaca tersebut, dia sudah bisa mengenali motor yang akan dia gunakan di balapan tahun 2013 mendatang.

"Gara-gara gangguan cuaca, kami lagi-lagi tidak beruntung. Sehingga, tidak bisa manjalani latihan lebih banyak lagi untuk melihat seberapa baik kondisi motor saat ini. Padahal ini penting bagi Yamaha. Sekarang kami menunggu kesempatan uji coba berikutnya," ungkap Lorenzo.

Nah, setelah mengalami dua kali gagal uji coba ini, Yamaha baru mendapat kesempatan lagi untuk menguji mesinnya di balapan trek kering di Sirkuit Sepang Malaysia, Februari mendatang. Direktur tim Yamaha Massimo Meregalli menyebut hasil di Sepang nanti akan sangat penting bagi timnya. "Fokus utamanya ada di pengembangan mesin, jadi dari sana akan dilanjutkan di uji coba berikutnya di Jepang," jelas Meregalli. (ren)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Mahmoud Mansouri Jalani Seleksi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler