Skema One Way Arus Balik Bakal Diperpanjang hingga Semanggi

Jumat, 06 Mei 2022 – 21:04 WIB
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo saat meninjau Posko Pengamanan KM 3+500 GT Halim, Jakarta Timur pada Jumat (6/5). Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengeklaim kebijakan one way (satu arah) dan contraflow (lawan arah) guna meminimalkan potensi kemacetan arus balik Lebaran 2022 berjalan lancar.

Hal itu diungkap Kapolri saat meninjau Posko Pengamanan Lebaran di KM 3 500 GT Halim, Jakarta Timur pada Jumat (6/5).

BACA JUGA: Dirut Pertamina Tegaskan Stok BBM Aman dan Penyalurannya Lancar untuk Arus Balik Lebaran

Diketahui, penerapan skema one way diberlakukan di KM 414 GT  Kalikangkung, Semarang sampai KM 47 Cikampek.

Adapun skema contraflow diterapkan di KM 47 sampai KM 28.500. Kedua skema tersebut diterapkan mulai pukul 14.00 WIB, Jumat siang.

BACA JUGA: 14 Personel Terbaik Korps Brimob Polri Dikirim ke Turki dan Irlandia Utara, Irjen Anang Berpesan Begini

"Kami lihat dari mulai KM 70 ke KM 47 diberlakukan one way. Kemudian KM 47 sampai 28 diberlakukan contraflow, seluruh perjalanan lancar," kata Listyo Jumat malam.

Alumnus Akpol 1991 itu menyebut dari indikator yang angka kepadatan lalu lintas, arus balik mulai mengalami peningkatan.

BACA JUGA: Pergerakan Penumpang H+2 Lebaran Meningkat Sebegini

"Dari parameter dan indikator yang ada angka kepadatan sudah mulai meningkat di atas 3.700, bahkan di atas 5000. One way terus dilakukan," ucapnya.

Mantan Kapolda Banten itu mengatakan bila volume kendaraan terus mengalami kepadatan, ujung one way bakal ditarik ke KM 3 500 GT Halim.

Apabila kepadatan terus terjadi, ekor one way akan ditarik lagi sampai ke GT Semanggi, Tol Dalam Kota.

"Kalau dalam perkembangan kepadatan mau diurai, akan kami tarik ekor one way di Gerbang Tol Semanggi," ujar Listyo Sigit.

Polri sebelumnya menerapkan skema one way atau satu arah saat arus balik menuju Jakarta pada pukul 14.00 WIB, hari ini.

Skema one way diberlakukan dari GT 414 Kalikangkung, Semarang sampai KM 47 GT Cikampek.

BACA JUGA: Pria di Sukabumi Injak Al-Qur'an atas Perintah Istri, Alasannya, Ya Tuhan

Penerapan skema itu dilakukan guna mengurangi kepadatan kendaraan arus balik Lebaran. (cr3/fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Muhadjir Effendy Sebut Banyak Pelabuhan yang Melayani Arus Balik


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler