jpnn.com, JAKARTA - Skor babak pertama Timnas U-19 Indonesia kontra Filipina dalam laga Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot, Bekasi, Jumat (8/7) malam ditutup 3-1.
Dua penalti Rabbani Tasnim dan satu gol Alfriyanto Nico membawa Indonesia unggul atas lawan.
BACA JUGA: Susunan Pemain Timnas U-19 Indonesia vs Filipina, Shin Tae Yong Lakukan Rotasi Besar
Performa Timnas U-19 Indonesia dalam pertandingan ini memang langsung agresif.
Permainan bola pendek yang dilanjutkan dengan serangan sayap langsung terlihat pada menit-menit awal.
BACA JUGA: Hajatan Ketua RT Berubah Mencekam, Merah Darah
Pada menit ke-5 Edgard Amping muncul dan melakukan dari luar kotak penalti.
Sayang, sepakan fullback kiri Indonesia masih melambung tinggi di atas mistar gawang lawan.
BACA JUGA: Hamdalah, Kabar Baik Untuk Ratusan Guru Honorer
Filipina yang mengandalkan serangan balik sempat mengancam.
Beruntung umpan lambung yang dilepaskan penggawa The Young Azkals masih melebar dan meninggalkan lapangan pertandingan.
Indonesia kembali mengancam pada menit ke-8. Umpan lambung dari Subhan Fajri disundul oleh Edgard Amping, tetapi masih melebar tandukannya.
Menit ke-12, Indonesia melanjutkan tekanan dengan melepaskan umpan setelah diberi sepakan bebas.
Bola disundul Kadek Arel, tetapi masih mudah ditangkap kiper Filipina.
Menit ke-14, Stadion Patriot bergemuruh. Berawal dari pergerakan Subhan Fajri yang mengecoh bek dilanggar oleh pemain Filipina di dalam kotak penalti.
Wasit kemudian menunjuk titik putih. Rabbani Tasnim yang jadi algojo mencetak gol via titik putih pada menit ke-15.
Keunggulan itu membuat Timnas U-19 Indonesia tak menurunkan tempo meski sudah unggul.
Serangan tetap dilakukan untuk menambah keungulan. Upaya itu membuahkan hasil pada menit ke-27.
Berawal dari pergerakan Rabbani Tasnim yang menerima bola dari belakang, dia kemudian mengontrolnya dan melihat Alfriyanto Nico bergerak.
Rabbani mengirimkan umpan terobosan dan diterima oleh Nico. Setelah melakukan dribbling, dia menendang bola dengan kencang yang menghujam keras ke gawang Filipina.
Setelah unggul 2-0, Indonesia menurunkan tempo. Kondisi ini dimanfaatkan oleh Filipina dengan mencoba mengembangkan permainan. Hasilnya, Filipina membuat gol pada menit ke-29.
Sepakan Justin Frias memanfaatkan kesalahan antisipasi lini belakang Indonesia membuat gawang Cahya Supriadi akhirnya kebobolan untuk kali pertama dalam turnamen Piala AFF U-19 2022 ini.
Skor berubah 2-1, Indonesia masih unggul atas Filipina.
Selepas gol itu, Indonesia seperti tersengat. Shin Tae Yong pun terlihat berteriak dari pinggir lapangan mengingatkan pemain-pemainnya untuk menjaga konsentrasi.
Permainan Indonesia kembali seperti semula, agresif, dan terus menekan.
Upaya untuk meninggalkan Filipina lebih jauh membuahkan hasil pada Menit ke-41.
Indonesia kembali dapat penalti setelah pemain Indonesia Zanadin Fariz dilanggar di kotak penalti. Rabbani Tasnim dengan mudah menceploskan bola menjadi gol.
Sampai peluit tanda berakhirnya babak pertama ditiup, skor tak berubah. Turun minum ditutup dengan skor 3-1 untuk keunggulan Indonesia atas Filipina. (dkk/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Polisi Masih dalam Pengembangan Kasus Mbak BA, Rumit!
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Muhammad Amjad