Skuat Asykar Curi Satu Poin dari Markas PSBL Langsa

Minggu, 21 Mei 2017 – 18:05 WIB
Suporter PSPS Pekanbaru. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, LANGSA - PSPS Pekanbaru berhasil mencuri satu poin di Stadion Langsa, markas PSBL Langsa dalam lanjutan laga grup 1 Liga 2, Sabtu (20/5) sore. Laga seru tersebut berakhir dengan skor kacamata.

Dalam laga tersebut Philep keluar dari formasi yang biasa dipakai dalam beberapa laga terakhir.

BACA JUGA: Lampung Sakti Andalkan Pemain Bermental Pertarung Hadapi Perserang

Dia memilih untuk memainkan formasi 4-4-2 dan mempercayakan barisan depan kepada Ananias Fingkreuw dan Riki Dwi Saputro. Sedangkan Rendi Saputra diturunkan ke sayap kanan dan sayap kiri dipercayakan kepada kapten Defri Rizki.

Kemudian gelandang tengah dipercayakan kepada Ichsan Pratama dan Alqomar Tehupelasury. Begitu juga barisan pertahanan masih dipercayakab kepada kuartet Asep Budi, Wahyu Kristanto, Dendi Sembiring dan Lopenda. Kemudian penjaga gawang dipercayakan kepada Gianluca Claudio Pandeynuwu yang baru kebobolan satu gol dari 4 laga yang dilakoni.

BACA JUGA: Jaino Matos tak Bawa Dua Pemain Senior Hadapi Pro Duta

Diawal babak pertama, Philep belum memberikan intruksi khusus kepada pemain. Dia hanya ingin permainan tetap mengalir seperti biasa sembari melihat pola permainan lawan. Meski demikian, Riki Dwi Saputro nyaris membobol gawang PSBL yang dikawan Zulbahra dimenit ke-5.

Jual beli serangan sudah terjadi sejak awal laga, PSBL yang memasang formasi 4-3-3 dengan memakai mantan penyerang PSPS musim lalu, Muhammad Renggur sebagai ujung tombak Untungnya sundulan Renggur dimenit ke-9 belum berhasil menjebol gawang Gianluca.

BACA JUGA: PSMS Medan Itu adalah Istri ke-13 Corsa

PSPS nyaris berhasil mengubah skor terlebih dahulu melalui Defri Rizki dimenitke-32. Sayangnya tedangan Defri masih berhasil diblok oleh Zulbahra. Pergantian pemain juga dilakukan kubu lawan di babak pertama, namun hingga turun minum skor masih bertahan 0-0.

Diawal babak kedua, PSBL melakukan pembenahan barisan pertahanan dengan memasukkan Firdaus Ramadhan dan mengeluarkan Mora Handika sebagai bek tengah. Sementara barisan depan tetap berupaya menggempur barisan pertahanan PSPS.

Permainan satu dua pemain PSBL nyaris bisa diselesaikan M Renggur. Beruntung arah bola masih melintas disamping gawang. M Fahri yang sudah melakukan pemanahan saat jedah, dimasukkan untuk menggantikan Alqomar Tehupelasury di menit ke-52. Tidak lama berselang, Firman Septian juga masuk menggantikan Riki Dwi Saputro dimenit ke-65,

Permainan lincah Firman sempat membuat barisan pertahanan PSBL keteteran. Sayangnya hanya 10 menit bermajn Firman mendapat sikutan dari pemain PSBL, Rizaldi.

Akibat sikut tersebut mulut Firman terlihat berdarah, sehingga Philep kembali menggantinya dengan memasukkan Aga Mahardika.

Meski banyak peluang tercipta dibabak kedua, Namun hingga pertandingan berakhir, tidak tercipta satu gol pun dari kedua kesebelasan. Sehingga kedua tim harus rela berbagi angka. Meskipun begitu Pelatih PSPS Philep Hansen Maramis tetap mensyukuri hasil tersebut.

"Target kita mencuri poin Alhamdulillah tercapai. Pertandingan memang sengit dan cukup keras, namun anak-anak dapat mengatasinya. Setidaknya kita bkaa pulang membawa poin," ujar Philep usai laga kepada Riau Pos (Jawa Pos Group).(luk)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Suporter Senang, Corsa Resmi Sponsori PSMS Medan Musim Ini


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Psbl Langsa   PSPS   Liga 2  

Terpopuler