Slowright Mulai Perjalanan Baru

Selasa, 02 Mei 2023 – 19:19 WIB
Slowright. Foto: Dok. DoggyHouse Records

jpnn.com, JAKARTA - Band ska asal Malang, Slowright memulai perjalanan baru pada pertengahan tahun ini.

Setelah merilis EP Believe berisi 5 lagu pada tahun lalu, Slowright akan kembali aktif menghadirkan single terbaru.

BACA JUGA: Remember of Today Sangat Berbeda dalam Lagu Jera

Grup musik yang beranggotakan Mochamad Raja Sandyapura (gitar), Fandi Bagus Tofani (drum), A Baihaqi Mubarok (trumpet) dan Aria Rahadi (trombone) itu kini punya vokalis baru yakni Sandy Armita.

Sandy Armita sebelumnya pernah merilis Make It Easy sebagai single pembuka debut EP mini album pada 2021.

BACA JUGA: Shaggydog Hadirkan Nuansa Kekeluargaan dalam Video Klip Mudik

Dia juga pernah menjadi stage invader yang ditodong mikrofon oleh Matter Mos dan Dipha Barus untuk menyanyikan lagu Woosah pada Soundrenaline 2019.

Kini, lagu Make It Easy dikerjakan ulang sebagai awal perjalanan Slowright bersama Sandy Armita.

BACA JUGA: Denisa Perkenalkan Failing Grace Menjelang Album Kedua

Slowright merilis ulang lagu Make It Easy sebagai bentuk apresiasi atas bergabungnya Sandy Armita sebagai vokalis baru.

Versi awal lagu tersebut dikemas dengan instrumen elektronik yang ringkas berpadu dengan petikan gitar serta shout yang menarik pada bagian hook.

Pada Make It Easy versi baru, Slowright menyuguhkan komposisi ska dengan nuansa yang santai, sound bass mengentak, serta perpaduan vokal unik Sandy Armita dan suara merdu Sindy Amani yang ikut menulis lagu.

Tema single yang diproduseri oleh Movos Corn dan SB Tunes sebagai eksekutif produser itu mengambil sudut pandang mengenai hidup dan kebebasan untuk mencoba hal-hal baru, serta melupakan masa lalu.

"Letting go the past is worth your future and you'll be doin fine, I know it might be hard but just make it easy. Just live your life to the fullest and go swim the ocean," ungkap Sandy Armita, Selasa (2/5).

Slowright memilih lagu Make It Easy sebagai pembuka menjelang album baru yang akan dirilis pada Agustus 2023 mendatang.

Kehadiran vokalis baru Sandi Armita yang menggantikan Lucky tentu membawa banyak perubahan dalam materi album baru Slowright

Slowright akan merilis lagu serta video klip, Make It Easy di berbagai platform musik digital pada 19 Mei 2023 via DoggyHouse Records. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler