Soal Aksi Widi Vierratale Buka Baju, MUI: Kami Tunggu, Barang Kali Dapat Hidayah

Senin, 21 November 2022 – 18:38 WIB
Widi Vierratale. Foto Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Majelis Ulama Indonesia (MUI) menyampaikan sikap atas aksi musikus Widi Vierratale buka baju di atas panggung.

Wakil Sekretaris Jenderal MUI, Arifin Fahrudin mengimbau agar berbagai pihak menghindari hal yang kontradiktif.

BACA JUGA: Widi Vierratale Diadukan ke Bareskrim Polri atas Dugaan Pornografi

Sebagai lembaga Islam, Arifin mengatakan pihaknya siap membimbing Widi.

"Kami tunggu, barang kali dapat hidayah," kata Widi saat ditemui di kawasan Proklamasi, Jakarta Pusat, Senin (21/11).

BACA JUGA: APLog Buktikan Mampu Tangani Kargo Udara di Event Internasional

Arifin mengatakan pihaknya siap membimbing masyarakat yang memiliki keinginan untuk menjadi sosok lebih baik.

Di sisi lain, dia juga membebaskan berbagai pihak untuk menindaklanjuti aksi Widi ke ranah hukum

BACA JUGA: Balita Korban Kecelakaan Kapal di Batam Ditemukan Meninggal Dunia

Menurunya, hal tersebut ialah bagian dari respons yang masyarkat keberatan dan tidak puas. 

"Silakan ditinjau mungkin ada regulasi atau undang-undang yang berlaku atau ketidakpantasan, tidak menghormati lokal wisdom," tuturnya.

Menurutnya, respons masyarakat Palu hanya bentuk dari ketakutan akan malapetaka. 

Masyarakat Palu masih percaya bahwa aksi buruk orang-orang akan memberikan bencana pada kotanya. 

"Kalau perlu yang bersangkutan suruh tinggal di sana, deh. Beberapa waktu tinggal di sana," beber Arifin. (mcr31/jpnn)


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Romaida Uswatun Hasanah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler