jpnn.com - JAKARTA - Nasib Shin Tae Yong di Timnas Indonesia masih menjadi buah bibir.
Kontrak pria Korea berusia 52 tahun itu sebagai pelatih timnas bakal berakhir Desember 2023.
BACA JUGA: Gagal Bawa Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2022, Shin Tae Yong Fokus Melakukan Ini
Shin Tae Yong mulai meracik Timnas Indonesia pada Desember 2019.
Selama menangani skuad Garuda, Shin belum memberikan piala.
BACA JUGA: Timnas Indonesia Kalah, Alasan Shin Tae Yong Tidak Hanya 2, Ah, Terserah
Shin baru membawa timnas senior lolos ke Piala Asia 2023 dan mengantar timnas U-20 melaju ke Piala Asia U-20 2023.
Kemudian, Shin mendongkrak peringkat Indonesia di FIFA dari 179 ke 151.
BACA JUGA: Respons Shin Tae Yong Soal Hasil Drawing Piala Asia U-20 2023
Namun, di Piala AFF, Shin Tae Yong dua kali gagal mempersembahkan gelar kampiun.
Pada Piala AFF 2020, Indonesia cuma sampai final. Di Piala AFF 2022 turun, cuma semifinal.
Masih pantaskah Shin Tae Yong dipertahankan?
PSSI memastikan kontrak Shin aman setidaknya sampai Desember 2023.
"Iya, dong (pertahankan Shin-red)," kata Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi di Jakarta, Selasa (24/1).
Yunus mengatakan, Shin Tae Yong akan langsung mempersiapkan Timnas U-20 berkompetisi di Piala Asia U-20 2023 begitu tiba di Indonesia.
Shin saat ini masih berada di kampung halamannya.
Dia diperkirakan kembali menukangi Timnas Indonesia awal Februari nanti.
Adapun Piala Asia U-20 2023 akan berlangsung pada 1-18 Maret di Uzbekistan.
"Shin akan langsung memimpin persiapan Piala Asia U-20," kata Yunus. (antara/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan