Soal Pemilihan Pimpinan MPR, PKS: Kami Paham Peta Perpolitikan

Rabu, 24 Juli 2019 – 19:11 WIB
Wakil Ketua MPR RI Hidayat Nur Wahid. Foto: Humas MPR RI

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Hidayat Nur Wahid memastikan pembahasan penentuan paket pimpinan MPR 2019-2024 oleh partai politik dan kelompok Dewan Perwakilan Daerah (DPD) akan sangat dinamis.

Menurut Hidayat, draf tata tertib (tatib) untuk pemilihan pimpinan pada Sidang Paripurna MPR juga tengah disiapkan. Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini menegaskan bahwa tatib itu masih perlu untuk dibahas lagi.

BACA JUGA: Hidayat PKS: Sudahlah Pak Jokowi Urusi Saja Permintaan Koalisinya

“Tentu pada prinsipnya kalau nanti ada paket, apakah paket itu akan mengulangi 2014 dengan dua paket, 2009 dengan aklamasi, atau 2004 dengan paket, semuanya masih sangat dinamis,” kata Hidayat di gedung parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (24/7).

BACA JUGA: Hidayat PKS: Sudahlah Pak Jokowi Urusi Saja Permintaan Koalisinya

BACA JUGA: Tolak Syarat Rekonsiliasi Ala Amien Rais, Ustaz HNW Sebut Istilah Rekursiasi

Politikus yang kondang disapa Ustaz HNW itu menegaskan bahwa pada prinsipnya PKS akan tetap mengikuti aturan yang ada terkait pemilihan pimpinan MPR nanti. “PKS juga memahami peta perpolitikan yang ada,” ujar mantan Presiden PKS itu.

Soal siapa nama yang bakal diusulkan PKS, Hidayat mengaku belum bisa menyampaikannya sekarang. Yang jelas, ujar dia, PKS tetap akan mengikuti aturan main yang ada.

BACA JUGA: Kekhawatiran Mardani PKS Jika Pasal soal Presiden di UUD Diamendemen Lagi

“Aturannya (saja) sampai hari ini belum disepakati secara definitif dan tidak detail,” ujarnya. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Petinggi PKB Sebut PAN dan PKS Partai Tidak Jelas


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Hidayat Nur Wahid   HNW   MPR   PKS  

Terpopuler