Sori Ya, Daging Diharamkan di Konser Legenda Brit Pop Ini

Jumat, 07 Oktober 2016 – 15:44 WIB
Morrissey sebagai model iklan kampanye setop makan daging PETA. Foto: PETA.org

jpnn.com - Konser legenda brit pop eks pentolan The Smiths, Morrissey semakin dekat. Setelah empat tahun lalu menggelar konser di Jakarta, 12 Oktober nanti pria berusia 57 tahun ini kembali ke Jakata. 

Tapi ada yang unik setiap pria yang akrab disapa Moz ini menggelar konsernya. Jangan harap pas Anda kelaparan di tengah konser nanti akan menemukan hotdog, burger lezat, atau makanan lainnya yang mengandung daging. 

BACA JUGA: Pernikahan Asty-Hendra tak Direstui, Kristina: Please Jangan..

Morrissey sudah meminta kepada promotor Kiosplay untuk mensterilkan area konser di Ex Golf Driving Range, Senayan nanti untuk bebas dari produk makanan hewani atau daging.

"Atas permintaan artist di arena konser tidak akan penjualan makanan dan minuman yang mengandung produk hewan. Dan dilarang mengonsumsi makanan yang terbuat dan mengandung unsur daging di dalam area venue," jelas rilis Kiosplay yang diterima JPNN.com, Jumat (7/10).

BACA JUGA: Sandhy Sondoro Sudah Punya Pacar?

Morrissey memang sudah lama menjadi seorang vegetarian, tapi baru tahun lalu ia menyatakan sebagai seorang vegan. Ia adalah seorang aktivis hak hewan dan dari dulu sering berkampanye melawan kebiasaan manusia memakan daging.

Sebelumnya Morrissey juga pernah meminta larangan yang serupa, seperti pada tahun 2011 di konser di Lokerse Feesten festival di Belgia. Padahal festival itu terkenal sebagai tempat menjual sosis kuda, tapi demi Morissey, panitia meminta booth yang menjual sosis untuk libur di hari saat ia tampil.

BACA JUGA: Missing You: Horor Lokal Rasa Jepang

Selain larangan daging di Jakarta nanti, pengunjung juga gak diizinkan untuk membawa kamera profesional (termasuk GoPro), tongsis, dan merokok (termasuk vape). (mg5/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ikke Nurjanah Terpesona Gaya Ahok


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler