Spesialis Pembobol Rumah Diringkus, Dorr! Residivis Itu Pun Pincang

Selasa, 01 Maret 2016 – 03:03 WIB
Dedi, salah satu pelaku pencurian pincang ditembak polisi karena berusaha kabur saat ditangkap. Foto: Batam Pos / JPNN

jpnn.com - BATAM  - Sambil tertatih spesialis pembobol rumah, Dedi Hermansyah, 37, digiring dari ruang tahanan Mapolsek Batuaji ke tempat ekspos. Betis kanannya diperban, dia dihadiahi timah panas karena melawan saat ditangkap.

Sesekali gestur pria bertato itu berubah karena menahan sakit, keningnya mengerut. Kedua tangannya diborgol. Selain Dedi, kedua rekannya Budi D, 28, serta Feri H, 34, juga digiring tim Buser Polsek Batuaji dengan tangan yang juga diborgol, beruntung keduanya tak dihadiahi timah panas.

BACA JUGA: Perampok Sadis Diciduk, Dor! Dor!

Dedi berkilah terpaksa mencuri karena faktor kebutuhan. "Butuh makan, karena gak ada kerjaan," ucapnya. Dia mengaku jera, ke depan dia tak akan mengulangi perbuatannya. "Aku mau pulang kampung saja," ujar Dedi seperti dikutip dari batampos.co.id (grup JPNN), Senin.

Ketiganya merupakan komplotan pembobol rumah kosong yang melakukan aksi di wilayah Batuaji, Sekupang juga Sagulung dan hasil jarahan di simpan di kediaman Dedi.

BACA JUGA: Korban Bang Ipul Diperiksa Polisi

"Ada 17 TKP, yang paling banyak di sini (Batuaji, red), dua TKP di wilayah Sekupang," ujar Kapolsek Batuaji, Kompol Andy Rahmansyah, Senin (29/2) pagi.

Lanjut Andy, komplotan tersebut berhasil dibekuk berawal laporan Thong Chen Kong warga Ruko Sawang Permai Blok C nomor 2 Buliang serta Agus Sutono warga Perumahan Bambu Kuning Blok A5 nomor 1. Setelah melakukan pengembangan polisi lantas menangkap Dedi pada Kamis (24/2) sekitar pukul 16.30 WIB di kosnya di perumahan Permata Hijau.

BACA JUGA: Aksi Keji Brigadir Petrus Mutilasi Anak Sendiri Terencana?

"Dia ini (Dedi Hermansyah, red) adalah residivis untuk kasus yang sama pada bulan April 2015 lalu. Ditangkap warga, ketika polisi menjemput, dia terlepas dari warga," bebernya.

Tertangkapnya Dedi, membuka jalan tertangkapnya pelaku lain. Pada pukul 18.30 WIB polisi menangkap Budi di Perumahan Puri Buana Indah, selang 30 menit kemudian Feri juga dibekuk di kos-kosannya di Perumahan Tri Putri.

Sementara barang bukti yang berhasil diamankan polisi yakni satu buah TV LG 32 Inc, satu buah TV Samsung 42 Inc, satu buah TV LG 16 Inc, satu unit laptop Compact, satu HP Advent serta lima buah tabung gas elpiji 3 kg. Alat yang digunakan yakni empat obeng serta satu gunting seng.(cr13/ray)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lagi, Seorang Pria Laporkan Saipul Jamil


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler