Ssst, Budi Gunawan Ikut Pembekalan Calon Menteri Kabinet Prabowo, Ada Kader PDIP?

Rabu, 16 Oktober 2024 – 21:18 WIB
Sejumlah wartawan saat menunggu kedatangan calon menteri di rumah Prabowo Subianto, Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (16/10). Foto : Ricardo

jpnn.com - Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Budi Gunawan atau BG ikut hadir ketika Prabowo Subianto memberikan pembekalan kepada puluhan calon menteri di kediaman Presiden terpilih RI itu, Hambalang, Bojong Koneng, Kabupaten Bogor, Jawa Barat (Jabar), Rabu (16/10).

Hal demikian seperti diungkapkan Menkominfo Budi Arie Setiadi saat menjawab pertanyaan awak media setelah pelaksanaan acara pembekalan di Hambalang, Bojong Koneng, Kabupaten Bogor, Jabar, Rabu.

BACA JUGA: Budi Arie Ungkap Budi Gunawan Hadiri Pembekalan Calon Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

"Ada, ada," kata Budi Arie menjawab pertanyaan awak media soal keberadaan BG pas pembekalan oleh Prabowo, Rabu.

Ketua Umum ProJo itu menyebut tidak ada kader PDI Perjuangan yang ikut pembekalan calon menteri, tetapi sosok BG ikut hadir.

BACA JUGA: Nanik S Deyang Dipanggil Prabowo, Ditugasi Mengentaskan Kemiskinan Bareng Budiman Sudjatmiko

"Enggak ada (kader PDIP, red), Pak Budi Gunawan aja tadi," ujar Budi Arie.

Dia menyebutkan Prabowo dalam pembekalan membahas berbagai hal semisal isu geostrategis, geopolitik, hingga geoekonomi.

BACA JUGA: Pak Kapolri, Pemecatan Ipda Rudy Soik Mengusik Rasa Keadilan, Tolong Dipertimbangkan

"Jadi, yang penting timnya solid dan bekerja keras untuk rakyat," kata pria yang akrab disapa Muni.

Sebelumnya, beredar video berdurasi 16 detik yang dibagikan ke grup WhatsApp para wartawan peliput Partai Gerindra.

Sejumlah tokoh seperti Jaksa Agung ST Burhanuddin, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto ikut dalam pembekalan calon para menteri seperti dalam video.

Mensesneg Pratikno, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Imam Besar Masjid Istiqlal Nazaruddin Umar, Menteri Investasi Rosan Roeslani, dan eks Komisioner HAM Natalius Pigai juga hadir dalam pembekalan calon menteri.

Pegiat sosial Veronica Tan, Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti, Menkes Budi Gunadi Sadikin, politikus PKB Abdul Kadir Karding, Menteri Kelautan dan Perikanan Wahyu Sakti Trenggono, dan politikus Golkar Maman Abdurahman juga terlihat mengikuti pembekalan.

Politikus PAN Yandri Susanto, Wakil Ketua Umun Partai Gerindra Sugiono, Menkeu Sri Mulyani, Ketua umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, politikus Golkar Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri BUMN Erick Thohir, asisten khusus Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin juga ikut ke acara.

Kemudian, politikus Golkar Nusron Wahid, tokoh NU Arifatul Choiri Fauzi, akademisi Satryo Soemantri Brodjonegoro, dan Menkumham Supratman Andi Agtas juga hadir ke lokasi seperti tertuang dalam video. (ast/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler