Ssttt... Konon Sudah 100 Ribu Massa Masuk Jakarta untuk Aksi 4 November

Rabu, 02 November 2016 – 17:22 WIB
Foto/ilustrasi: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - JAKARTA - Juru bicara Front Pembela Islam (FPI) Munarman menyatakan, mobilisasi massa untuk  Aksi Bela Islam II pada Jumat lusa (4/11) terus berjalan.

Dia bahkan mengklaim sudah ada 100 ribu warga dari luar Jakarta yang sudah tiba di ibu kota untuk ikut unjuk rasa menuntut polisi segera menangkap Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama karena menista Alquran.

BACA JUGA: Demo 4 November, ke mana Pak Ahok?

"Update sampai Selasa (1/11) malam sudah 100 ribu massa yang datang. Massa dari seluruh Indonesia siap datang sampe hari H," ujar Munarman saat dihubungi JPNN, Rabu (2/11).

Saat ditanya mengenai tempat menginap massa dan kebutuhan mereka selama di Jakarta, Munarman merahasiakannya. Yang pasti ada akomodasi bagi massa.

BACA JUGA: Hamdan Mengaku Tak Tahu Apa-Apa Soal Suap

"Soal dia menginap di mana, rahasia dong. Yang jelas mereka kita penuhi kehidupannya selama di sini,” sambungnya.

Mantan koordinator KontraS itu menegaskan, massa datang ke Jakarta atas biaya sendiri. “Kadi kalau ada yang mengeluarkan statement aksi ini ada yang biayai, itu murni hoax," pungkasnya.

BACA JUGA: Suasana Ibu Kota Tegang, Fadli Zon-Komeng Tertawa Ria di DPR

Sebelumnya dalam Konsolidasi GNPF-MUI, Selasa (1/11) malam, Ketua GNPF Ust. Bachtiar Nasir memperkirkan massa yang hadir dalam Aksi Bela Islam sebanyak 200 ribu lebih massa.(mg5/JPNN)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kader PD Mau Ikut Demo 4 November? Simak Dulu Pesan SBY Ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler