Stok Daging Ayam Masih Banyak, Tapi Harganya Naik Sebegini

Kamis, 25 Mei 2017 – 19:18 WIB
Daging ayam di pasar. Foto: dok jpnn

jpnn.com, BATAM - Harga bahan pokok di Pasar Tradisional Batam, Kepulauan Riau masih stabil menjelang ramadan.

Meski demikian, harga ayam potong alami kenaikan sekitar Rp 3 ribu per kilogram.

BACA JUGA: Harga Daging Ayam Ikutan Naik

Pantauan Batam Pos (Jawa Pos Group), harga daging ayam potong di Pasar Aviari, Kamis (25/5) berada di kisaran Rp 32 ribu hingga Rp 33 ribu per kg.

Selama dua bulan ini, ayam potong mengalami dua kali kenaikan. Pertama dengan harga Rp 28 ribu, lalu Rp 30 ribu per kg. Sejumlah pedagang pun mengaku, jika mendekati ramadan harga ayam memang alami kenaikan.

BACA JUGA: Harga Daging Ayam Naik, Cabai Turun Drastis

"Kenaikan memang terjadi setiap tahun, apalagi saat ramadan," ujar Yanto penjual daging di Pasar Aviari seperti dikutip dari Batam Pos (Jawa Pos Group) hari ini.

Yanto mengatakan mengenai stok daging ayam saat ini masih banyak. "Kebutuhan tiap hari selalu ada," katanya.

BACA JUGA: Pasokan Kurang, Harga Ayam Pedaging Naik Drastis

Untuk harga daging sapi beku, lanjut Yanto, masih stabil yakni Rp 78 ribu per kg. Begitupun dengan harga daging sapi segar yakni Rp 120-130 per kg.

Meski demikian, sejumlah pedagang mengaku tidak bisa memastikan apakah harga daging sapi akan sama saat ramadan dan lebaran tiba.

"Gak bisa dipastikan, tergantung stok dan permintaan," terangnya.

Sementara untuk hara sayuran hijau juga masih stabil. Sayuran seperti bayam, kangkung, sawi masih normal yakni kisaran Rp 10 ribu hingga Rp 14 ribu per kg.

"Bawang putih sudah turun, dari Rp 55 ribu per kg jadi Rp 50 ribu per kg," kata Putri pedagang sayur di pasar Aviari. (cr19)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 40 Persen Daging Ayam Dipasok Dari Luar


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler