Juara bertahan yang sudah memutuskan untuk pensiun setelah musim 2012 berakhir tersebut sudah harus absen dari MotoGP sejak mendapatkan cederanya di MotoGP Indianapolis, 19 Agustus. Di dua balapan berikutnya, Honda sudah menunjuk pembalap World Superbike Jonathan Rea untuk mengisi posisi Stoner di dua balapan berikutnya, yaitu di San Marino dan Aragon (Spanyol).
Dia memilih pulang ke Australia dan menjalani operasi atas cederanya itu. Operasi sudah dilakukan dua pekan lalu di North Shore Hospital, di Sydney. Kini dia berada di kediamannya untuk fokus memulihkan kondisi.
"Tujuan utama saya untuk kembali ke atas motor. Untuk mengakhiri semuanya seperti ini merupakan musibah bagi saya. Saya masih memiliki satu musim untuk diselesaikan, punya tugas untuk dilakukan. Saya akan kembali secepatnya untuk menyelesaikan sebanyak mungkin balapan sebelum musim berakhir," beber Stoner.
CEO MotoGP Australia Andrew Westacot mengulangi pernyataan Stoner tersebut dan berharap juara lima kali di Phillip Island itu berlomba di hadapan publiknya. Tak perlu mengindahkan peluang jadi juara dunia lagi yang hampir pasti tertutup.
"Pertama dan yang paling penting adalah kesehatan Casey. Kami sangat senang mendengar kabar bahwa dia pulih dengan baik dari operasi dan siap untuk balapan di Australia.," tutur Westacot.
Sebelumnya sempat muncul kabar Stoner akan kembali sebelum MotoGP Australia. Kubu Honda sempat menjadwalkan Stoner sudah menunggang motornya saat MotoGP Jepang 16 Oktober. Jika itu benar terjadi, dia akan memiliki persiapan di dua MotoGP sebelum ke Australia.
Cedera Stoner tersebut membuat MotoGP 2012 tinggal menyisakan persaingan antara dua pembalap, Dani pedrosa dan Jorge Lorenzo menuju juara dunia. Lorenzo yang memiliki 245 poin dari 12 lomba yang sudah digelar, unggul hanya 13 poin dari Pedrosa. Dengan menyisakan enam balapan atau 150 poin maksimal, persaingan masih amat terbuka bagi mereka. (ady)
BACA ARTIKEL LAINNYA... LPIS Cicil Hadiah Rp 1 M
Redaktur : Tim Redaksi