Stopper Timnas U-19 Ini Tak Gentar Bersaing dengan Senior

Jumat, 26 Januari 2018 – 03:48 WIB
Kadek Raditya Maheswara. Foto: kaltimpost/jpg

jpnn.com, BALIKPAPAN - Penggawa timnas U-19, Kadek Raditya Maheswara tengah dalam performa terbaiknya.

Pemain muda itu cukup percaya diri mengaku tak pernah gentar harus bersaing dengan pemain yang lebih kenyang pengalaman dalam seleksi yang dia ikuti di Persiba Balikpapan.

BACA JUGA: Bima Sakti akan Panggil Pemain Terbaik Liga 1 U-19

Maklum di posisi yang biasa dia mainkan sebagai stopper, sudah ada nama macam Heri Susilo, Sunni Hizbullah, Jemmy Lakengke, dan Rokani.

Namun, selain mampu bermain sebagai stopper, Kadek juga mampu tampil sebagai wing back kiri. Di posisi ini persaingan sepertinya relatif lebih ringan, apalagi setelah tersisihnya Crah Angger dari seleksi. Praktis di posisi ini hanya menyisakan Siswanto.

BACA JUGA: Egy Maulana Cari Klub Eropa yang Markasnya Dekat Masjid

“Saya akui awal datang ke Balikpapan memang sempat minder. Tapi, sekarang saya percaya mampu menunjukkan kualitas saya kepada pelatih dan bisa menembus tim inti Persiba,” kata Kadek kepada Kaltim Post, Kamis (25/1).

Pemuda asal Bali ini juga tak mempersoalkan Persiba yang hanya akan berlaga di Liga 2 musim ini. Selain ambisi Beruang Madu untuk segera mentas ke Liga 1, faktor pelatih jadi alasan Kadek berhasrat membela tim kebanggaan masyarakat Balikpapan ini.

BACA JUGA: Sungguh tak Enak menjadi Klub Musafir di Liga 1

Dengan komposisi pemain yang saat ini ada, Kadek mengaku, optimistis Persiba dapat kembali berlaga di kasta tertinggi musim selanjutnya.

“Skuad yang ada saat ini cukup bagus karena pelatih memadukan pemain senior dengan junior. Pengalaman pemain senior dan motivasi lebih, pemain muda tentu bakal jadi faktor utama Persiba bisa lolos ke Liga 1,” ujar pemuda kelahiran 13 Juni 1999 ini penuh optimistis.

Selain ambisi membawa Persiba segera promosi, alasan Kadek ingin berseragam Beruang Madu lantaran ingin lebih menempa permainannya. “Tentu saya ingin terus berkembang. Ke depan, saya ingin jadi pemain yang lebih matang. Saya yakin bakal banyak belajar bersama Persiba musim depan,” ujar dia.

Disinggung sosok arsitek Persiba, Wanderley Machado da Silva Junior, pemilik tinggi badan 178 cm ini tak segan melempar pujian. Menurut jebolan Diklat Ragunan ini, eks Pelatih Persipura ini merupakan tipe pelatih yang tegas dan disiplin. “Beliau (Wanderley Junior) juga merupakan tipe pelatih yang peduli terhadap pemain,” ungkap Kadek.

Wanderley Junior, sempat memuji penampilan Kadek. Dia menilai Kadek punya potensi besar bersinar pada masa depan. Dia menyebut secara permainan, talenta pemain asal Pulau Dewata ini punya kesabaran dan passing yang bagus. (*/hul/is/k18)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bali United Gaet 2 Pemain Timnas U-19 dengan Kontrak 4 Tahun


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler