Strategi Parpol Tetapkan Capres 2014

Sabtu, 04 Agustus 2012 – 09:38 WIB
JAKARTA--Masing-masing Partai politik memiliki strategi masing-masing untuk menetapkan calon presiden mereka di Pilpres 2014. Hingga saat ini, PDIP belum mengajukan secara resmi capres-cawapres yang berlaga dalam Pilpres 2014. Di antara sejumlah parpol, baru Partai Golkar yang resmi mencalonkan Ketua Umum Aburizal Bakrie (Ical) sebagai capres.

Pada bagian lain, tinggal beberapa saja parpol menengah di parlemen yang sama sekali belum memunculkan capres jagoannya. Salah satunya adalah PKB. Partai berbasis pemilih Islam tradisional itu masih menahan diri untuk berbicara tentang calon yang siap didorong. "Masing-masing partai pasti punya strategi berbeda untuk meraih simpati publik," ujar Sekjen DPP PKB Imam Nahrawi saat dihubungi Jumat (3/8).

Dia menyatakan, partainya secara resmi baru mengumumkan capres-cawapres setelah pelaksanaan pemilihan legislatif (pileg) yang mendahului pilpres. Hari-hari ini, lanjut dia, PKB sebagaimana partai-partai lain mengarahkan energi pada pencalegan untuk DPRD dan DPR.

Meski demikian, Imam mengakui, aspirasi agar partainya memunculkan nama capres-cawapres bukan sama sekali tidak ada. Dalam beberapa kesempatan, selalu saja ada yang menginginkan kader internal PKB maju sebagai capres atau cawapres. "Seperti Mahfud M.D., Khofifah Indar Parawansa, Muhaimin Iskandar, dan Said Aqil Siraj," bebernya.

Hingga saat ini, di luar tiga partai besar (Demokrat, Golkar, dan PDIP), sejumlah partai menengah di parlemen sudah mulai memunculkan kandidat capres. Nama-nama tersebut muncul dalam forum resmi masing-masing partai. PAN, misalnya, meski masih akan terus memprosesnya di internal partai, partai berlambang matahari terbit itu terus mengungkapkan ketetapan hati untuk mengusung ketua umumnya, Hatta Rajasa, sebagai capres. Hal tersebut telah muncul dalam forum Rakernas PAN 2012.

Hal yang sama telah dilakukan Partai Gerindra yang sudah siap mengusung Prabowo Subianto sebagai capres. Partai Hanura juga telah menyatakan secara terbuka akan mendorong Wiranto untuk kembali diajukan dalam pemilihan presiden mendatang.

Sementara itu, hingga saat ini, posisi PKS dan PPP hampir sama. Dua partai tersebut baru sekadar menjaring sejumlah tokoh yang layak maju capres. PKS menjaring nama-nama itu dari tim yang dibentuk khusus oleh DPP. Sedangkan PPP memunculkan nama-nama yang ada dalam forum mukernas I di Kediri beberapa waktu lalu.

Terkait dengan hal tersebut, Direktur Eksekutif Lembaga Kajian dan Survei Nusantara (Laksnu) Gugus Joko Waskito menilai, pengumuman nama capres yang siap diusung dalam pilpres itu sesungguhnya penting bagi partai-partai menengah. Khususnya, untuk membantu mendongkrak perolehan suara pada pemilu mendatang. "Sebab, bisa jadi figur-figur tersebut menjadi daya tarik tersendiri dan alternatif pilihan bagi masyarakat yang akhirnya ikut memilih partai-partai yang mencapreskannya," kata Gugus.

Namun, menurut dia, langkah itu membutuhkan keberanian. Tentu ada risiko yang harus ditanggung jika ternyata salah memilih tokoh. "Dengan analisis yang tajam dan pertimbangan akurat, saya kira itu pilihan yang lebih riil dan cerdas pada Pemilu 2014 untuk partai menengah," tandas Gugus. (dyn/agm)
BACA ARTIKEL LAINNYA... PDIP Ingin Tetap Lulusan SMA

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler