Strategi PTPN X Tingkatkan Produksi Gula

Kamis, 25 April 2019 – 14:55 WIB
Ilustrasi gula. Foto: Nurchamim/Radar Semarang/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - PT Perkebunan Nusantara (PTPN) X menargetkan produksi gula pasir pada musim giling tahun ini tumbuh 4,8 persen ketimbang realisasi tahun lalu.

Rencananya, musim giling yang menjadi awal proses produksi berlangsung serentak di seluruh Indonesia setelah Lebaran Juni mendatang.

BACA JUGA: Ini 10 Pengaruh Buruk Gula Bagi Kesehatan

Direktur Utama PTPN X Dwi Satriyo Annurogo mengatakan, target produksi gula tahun ini berkisar 352.184 ton.

Target itu lebih banyak daripada capaian tahun lalu sebanyak 335.205 ton. Dia optimistis target produksi tersebut tercapai.

BACA JUGA: Kenali 7 Tanda Tubuh Sudah Kelebihan Gula

’’Seluruh jajaran manajemen telah mengevaluasi hasil giling 2018,’’ ungkap Dwi, Rabu (24/4).

Berdasar hasil evaluasi, PTPN X akan meningkatkan kinerja pada sisi on farm maupun off farm.

BACA JUGA: Ketahui 7 Efek Negatif Konsumsi Gula Secara Berlebihan

Dari sisi on farm, menurut dia, pengelolaan dan monitoring lahan akan ditingkatkan.

PTPN X juga akan menerapkan e-farming sebagai sistem penunjang produksi.

Selain meningkatkan produksi gula, perseroan menargetkan peningkatkan rendemen tahun ini, yakni dari 8,14 persen menjadi 8,15 persen.

Target produktivitas tebu juga naik dari 71,90 ton per hektare menjadi 75,92 ton per hektare. Itu bakal mengerek produksi tebu giling menjadi 4,3 juta ton tahun ini.

’’Tahun lalu kontribusi PTPN X terhadap total produksi gula nasional mencapai 15 persen. Itu merupakan kontribusi terbesar jika dibandingkan dengan produsen gula kristal putih lain,’’ ungkap Dwi.

Tahun lalu PTPN X membukukan laba Rp 105,68 miliar. Total pendapatannya Rp 2,597 triliun. Target laba 2018 pada angka Rp 104 miliar terlampaui.

Dwi mengatakan, pada musim giling nanti, bakal ada sembilan pabrik yang bersama-sama mengawali produksi gula.

Kemarin, sebagai wujud kesiapan menghadapi musim giling, PTPN X menggelar ritual tebu manten secara simbolis.

Sejoli lengkap dengan paes dan pakaian pengantin diarak. Di belakangnya, beberapa perempuan berbaris sambil membawa tebu berhias kertas warna-warni.

’’Serentak setelah Lebaran nanti, penggilingan tebu dimulai,’’ ucap Dwi. (res/c20/hep)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dampak Pemanis Buatan Bagi Tubuh


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
PTPN X   Produksi Gula   gula  

Terpopuler