Stres Dengan Kasus Dugaan Penipuan, Jessica Iskandar Curhat Soal ASI

Senin, 12 September 2022 – 22:11 WIB
Vincent Verhaag dan Jessica Iskandar di Mabes Polri, Jakarta Selata. Foto: Firda Junita/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Jessica Iskandar sedang menghadapi cobaan berat dalam hidupnya.

Pemain film Dealova itu menjadi korbaan dugaan penipuan dengan kerugian hampir mencapai Rp 10 miliar.

BACA JUGA: Takut Kena Omel Guru Anaknya, Ringgo Agus Rahman Minta Media Lakukan Hal Ini

Dia mengaku beruntung karena memiliki pasangan yang sayang dan mendukungnya selama menghadapi kasus ini.

"Beruntungnya aku didampingi suami yang support," ujar Jessica Iskandar di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (12/9).

BACA JUGA: Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag Datangi Divpropam Mabes Polri, Ini Tujuannya

Namun, dia tak menampik ada dampak lain yang disebabkan oleh munculnya permasalahan tersebut.

Ibu dua anak itu mengaku produksi air susunya sampai terhenti karena stres dengan kasus tersebut.

BACA JUGA: Perkuat Layanan, Jamkrindo Resmikan Kantor Baru di Bandung

"Aku sempat sakit, air susu aku berhenti, demam, stres, kepikiran," tutur Jessica.

Wanita 34 tahun ini bersyukur sang suami selalu berada di sisinya dan mendampingi.

Pasalnya sejak awal, Vincent Verhaag membantunya mencari titik terang atas kasus dugaan penipuan itu.

"Suami bilang jangan stres, kamu jangan memikirkan soal kasus ini, biar saya yang bantu kamu. Pokoknya kamu tenang, urus bayi saja," ucap Jessica Iskandar.

Hingga kini, dirinya masih terus mencari keadilan atas permasalahan yang dihadapinya.

"Jadi, suami beserta kuasa hukum yang mencari jalan terbaik untuk keadilan kami," kata Jessica Iskandar.

Sebelumnya, Jessica Iskandar diduga menjadi korban penipuan atas kasus penyewaan mobil di Bali.

Dia mengatakan sebanyak 11 mobil mewah miliknya yang didaftarkan dalam perusahaan rental itu hilang entah ke mana.

Menurut istri Vincent Verhaag itu, mobil miliknya yang dibawa kabur, yakni lima unit Alphard, dua unit Porsche, serta satu unit Mercedes Class, Hummer, Land Cruiser, dan Mini Cooper.

Jessica Iskandar mengalami kerugian hingga Rp 9,853 miliar akibat penipuan tersebut.

Terkait kasus tersebut, dia melalui kuasa hukumnya sudah lapor polisi pada 15 Juni 2022.

Jessica Iskandar melaporkan Christoper Steffanus Budianto alias Steven selaku komisaris dari perusahaan rental Triip.id atas dugaan kasus penipuan dan atau penggelapan.

Laporan Jessica Iskandar tersebut terdaftar dengan nomor LP/B/2947/VI/2022/SPKT/POLDA METRO JAYA. (mcr7/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler