jpnn.com, JERMAN - VfB Stuttgart menyudahi rentetan dua kekalahan beruntun dengan memetik kemenangan 4-1.
Stuttgart membawa pulang tiga poin penuh dari kandang Augsburg dalam pertandingan putaran ke-15 Liga Jerman di Stadion WWK Arena, Minggu waktu setempat (Senin WIB).
BACA JUGA: Spurs Mengamuk, Berondong Gawang Lawan Dengan Banyak Gol
Tiga poin yang diraih Stuttgart membuat mereka bertukar posisi dengan Augsburg di klasemen sementara.
Stuttgart kini menghuni posisi ke-10 dengan koleksi 21 poin.
BACA JUGA: Hasil Imbang Ajax-Eindhoven Keuntungan Bagi Feyenoord
Sedangkan Augsburg (19) di urutan ke-11, demikian catatan laman resmi Liga Jerman.
Sepuluh menit pertandingan berjalan, Stuttgart membuka keunggulan melalui eksekusi penalti penyerang asal Argentina Nico Gonzalez.
BACA JUGA: Cadiz Kembali ke Jalur Kemenangan, Levante Taklukkan Eibar
Sasit menunjuk titik putih karena pelanggaran Reece Oxford terhadap Mateo Klimowicz.
Augsburg sempat mengancam, tetapi tendangan bebas Daniel Caligiuri membentur mistar gawang.
Stuttgart justru menggandakan keunggulan mereka ketika Silas Wamangituka menyelesaikan skema serangan balik untuk membawa timnya unggul 2-0 sampai turun minum.
Semenit memasuki babak kedua, tuan rumah sempat memperkecil ketertinggalan saat Marco Richter memanfaatkan umpan tarik Ruben Vargas menjadi gol.
Tersentak dengan gol tersebut, Stuttgart segera kembali menyatukan kekuatan.
Mereka menemukan kembali ritme permainannya.
Kiper Augsburg Rafal Gikiewicz harus melakukan penyelamatan bagus terhadap sepakan akrobatik Gonzalez dan sundulan Marc-Oliver Kempf.
Tetapi Gikiewicz harus kembali memungut bola dari gawangnya pada menit ke-61, saat Gonzalo Castro melepaskan sepakan voli jarak dekat menyambut umpan silang Gonzalez.
Situasi bertambah buruk bagi Augsburg pada fase akhir pertandingan.
Richter diusir keluar lapangan akibat mendapatkan kartu kuning kedua.
Unggul jumlah pemain, Stuttgart mengemas gol pamungkas pada menit ke-87.
Tepatnya saat pemain pengganti Daniel Didavi menyambar umpan silang Waldemar Anton untuk mengunci kemenangan kelima di liga musim ini.
Pada pertandingan yang dimainkan setelahnya, Arminia Bielefeld meninggalkan zona merah berkat kemenangan tipis 1-0 atas tamunya Hertha Berlin.
Gol semata wayang pada laga tersebut dibukukan Reinhold Yabo pada menit ke-64.
Ia mengecoh pengawalnya menyusul situasi lemparan ke dalam di sisi kanan lapangan, sebelum melepaskan tembakan tinggi masuk ke gawang tim tamu.
Dengan tambahan tiga poin, Arminia kini berhak menduduki posisi ke-15 di klasemen sementara dengan 13 poin.
Sedangkan Hertha tertahan di posisi ke-12 dengan 16 poin.(Antara/jpnn)
Redaktur & Reporter : Ken Girsang