jpnn.com, JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) resmi membuka pendaftaran calon presiden dan calon wakil presiden mulai hari ini, Sabtu (4/8).
Sejauh ini, kantor KPU terlihat sepi. Hanya ada aktivitas pemasangan tenda putih di halaman.
BACA JUGA: Nasib Empat Paslon Pemenang Pilkada Ini Masih Menggantung
Tenda tersebut akan digunakan untuk massa dari capres dan cawapres
Sementara itu, ruang pendaftaran yang ada di lantai dua gedung KPU masih tertutup rapat.
BACA JUGA: PBB dan KPU Sepakat Selesaikan Sengketa Terkait Bacaleg
"Mereka yang tidak berkepentingan masuk ke dalam," kata seorang petugas di pintu masuk.
Di ruang pendaftaran ada puluhan kursi berjejer di bagian kiri dan kanan.
BACA JUGA: Kutip Ayat Suci untuk Kampanye Pilpres Salah atau Tidak?
Kursi-kursi tersebut diperkirakan untuk tempat duduk para elite pendukung capres dan cawapres.
Sementara itu, pada bagian tengah ada karpet berwarna abu-abu. Di atas karpet itu ada dua buah meja.
Di bagian luar gedung terlihat beberapa spanduk yang sudah dibentangkan. (tan/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Banyak Bacaleg Kota Bekasi Belum Memenuhi Syarat
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga