Sudah 12 Jenazah Penumpang AirAsia di Pangkalan Bun

Sabtu, 03 Januari 2015 – 12:00 WIB
Sudah 12 Jenazah Korban AirAsia di Pangkalan Bun. Foto: Kalteng Pos/JPNN

jpnn.com - PANGKALAN BUN - Dengan tibanya 8 jenazah yang baru dievakuasi dari KRI Bung Tomo dan KD Lekir ke RS Sultan Imanudin, hingga siang ini berarti telah ada 12 jenazah yang ada di Pangkalan Bun.

Dari 8 jenazah yang baru tiba sekitar pukul 11.00 Wib itu belum diketahui jenis kelamin. Kondisinya pun sudah sangat memprihatinkan. Belum ada keterangan kapan semua jenazah tersebut akan diterbangkan ke Surabaya.

BACA JUGA: Delapan Jenazah Tiba di RS Sultan Immanudin, Kondisinya Membusuk

Pantauan Kalteng Pos (Grup JPNN.com), selain membawa jenazah korban AirAsia QZ8501, bersamaan itu tim juga membawa itu benda lain ke Pangkalan Bun yaitu  1 koper hitam, tabung oksigen, dan sebuah benda berbentuk persegi panjang mirip dengan meja makan pesawat.(son/jpnn)

BACA JUGA: Tolak Ketum PAN Dipilih Melalui Formatur

BACA JUGA: Basarnas Sebut Badan Pesawat AirAsia Ditemukan di Kedalaman 30 Meter

BACA ARTIKEL LAINNYA... Empat Jenazah di RS Sultan Immanuddin Sudah Diidentifikasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler