Sudah Maafkan Pihak Batik Air, Ari Lasso Minta Uang Ganti Ruginya Untuk Yayasan Kanker

Jumat, 21 Oktober 2022 – 16:33 WIB
Ari Lasso. Foto dok JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Permasalahan Ari Lasso dengan maskapai penerbangan Batik Air tampaknya sudah selesai.

Melalui akunnya di Instagram, Ari Lasso mengatakan dirinya sudah memaafkan peristiwa ketinggalan pesawat.

BACA JUGA: Ditinggal Pesawat di Singapura, Tetapi Koper Sudah Terangkut, Ari Lasso: Ayo Kita Perbaiki

"Dear @batikair dan @lionairgroup, saya Ari Lasso memaafkan kejadian kemarin," ujar Ari Lasso dikutip Jumat (21/10).

Pasalnya, pihak Batik Air sudah menunjukkan iktikad baik.

BACA JUGA: Orang Muda Ganjar Yogyakarta Gelar Kontes Salak Pondoh dan Senam Massal

Pria 49 tahun itu mengatakan, pihak Batik Air udah menggantikan tiket penerbangannya tersebut.

"Anda sudah mengganti tiket saya dan juga sedang proses ganti hotel saya," ucap Ari Lasso.

BACA JUGA: Geregetan Komentari Perdamaian Lesti dan Rizky Billar, Jeje Slebew: Kenapa Ada Orang Jahat

Meski permasalahan telah selesai, tetapi pelantun Hampa itu berharap uang ganti rugi untuknya agar disumbangkan ke Yayasan Kanker Indonesia.

"Saya ketuk hati nurani Anda di grup untuk mengganti rugi segala kerugian imateril yang saya derita," kata Ari Lasso.

"Tidak sepersen pun untuk saya, tetapi sumbangkan untuk Yayasan Kanker Indonesia dan atau Yayasan Kanker Limfoma Indonesia bila ada," sambungnya.

Dia berharap agar hati nurani pihak terkait bisa terketuk.

"Tuhan memberkati kita semua. Amin," ucap Ari Lasso.(mcr7/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler