Sudah Sehat Lahir Batin

Sabtu, 19 Desember 2009 – 08:37 WIB
foto:internet

JAKARTA - Hampir setahun vakum dari dunia sinetron membuat aktris cantik Marshanda kangen beraktingTak ingin lebih lama memendam kerinduan, Chacha--begitu dia akrab disapa--kembali memulai syuting sinetron stripping tahun depan

BACA JUGA: Rianti Belum Targetkan Menikah



Lantaran sudah lama tidak beraksi di depan kamera, pacar Ben Kasyafani tersebut merasa gugup
"Gara-gara sudah jarang syuting, jadi agak kagok

BACA JUGA: Jessica Iskandar Cemas Kasus Luna Melebar

Tapi, aku senang bisa syuting lagi karena sudah lama banget," ujarnya di Studio RCTI, Jakarta Barat, kemarin (18/12)


Saking antusiasnya kembali berakting, gadis kelahiran Jakarta, 10 Agustus 1989, itu sering berdiskusi dengan sutradara meski aktivitas syuting belum berlangsung

BACA JUGA: Promo Album, Marshanda Hitamkan Rambut

Dia berharap, cara tersebut efektif untuk menghilangkan "ketakutannya" tampil di depan kamera"Biar oke, aku langsung bicara dengan sutradaranyaAku nggak mau aktingku mengecewakanAku mau akting sebaik-baiknya," tuturnya lantas tersenyum.

Selain akan segera menjalani aktivitas syuting sinetron kejar tayang, bintang film Kalau Cinta Jangan Cengeng tersebut sibuk promo single terbarunya bertajuk Bernafas dengan CintamuLagu tersebut menjadi salah satu lagu dalam album terbaru Chacha yang dirilis tahun depan"Aku lagi bikin album, mudah-mudahan tahun depan bisa dirilis," harapnya yang masih merahasiakan judul album teranyarnya. 

Mengenai kondisi fisiknya, Chacha mengatakan sudah benar-benar fitBegitu juga keadaan mentalnyaSebelumnya, anak pertama di antara tiga bersaudara itu harus menjalani pengobatan karena menderita penyempitan saraf di belakang lehernyaPenyakit tersebut membuatnya depresi hingga meluapkan kemarahan kepada teman-teman SD-nya lewat video yang disebarluaskan di YouTube(eos/jpp/ayi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dona-Darius Serbabiru saat Natal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler