Sudah Tua Masih Ketagihan Game Online, Begini Jadinya

Senin, 28 Agustus 2017 – 20:37 WIB
Ilustrasi borgol. Foto: AFP

jpnn.com, SURABAYA - Nanang Budiarto tidak muda lagi, 43 tahun. Namun, dia masih gemar bermain game online.

Bahkan dia bisa menghabiskan waktu berjam-jam. Kecanduan itu pun mengantarnya masuk ke jeruji besi.

BACA JUGA: Saldo First Travel Cuma Rp 1,3 Juta, Kemana Uang Jamaah Rp 550 Miliar?

Nanang yang bekerja sebagai sopir di kawasan pergudangan di Surabaya nekat menggelapkan muatan besi beton.

Seharusnya, muatan tersebut dikirim ke Malang. Untuk mengelabui perusahaan, dia menambahkan cap palsu yang dibubuhkan pada tanda penerimaan barang.

BACA JUGA: Kevin Aprilio Pastikan akan Laporkan Eks Manajer ke Polisi

Praktik tersebut dilakoni pelaku selama sebulan hingga kedoknya terbongkar.

Perusahaan yang melakukan pengecekan tidak menemukan besi-besi yang dikirim pelaku.

BACA JUGA: Kecanduan Game, ABG Curi Empat Motor Tetangga

Pimpinan perusahaan lantas mengambil langkah tegas: melapor ke polisi. ''Kami langsung melakukan penyelidikan,'' ujar Kanitreskrim Polsek Asemrowo Iptu Endri Subandrio.

Nanang pun digerebek di rumahnya di Malang. Saat penggerebekan, dia tengah asyik bermain game online.

Ternyata, uang hasil menggelapkan besi tersebut digunakan untuk mendukung kegemarannya bermain game.

''Saya juga pakai sisa uangnya untuk membayar utang,'' kata Nanang saat diinterogasi di Mapolsek Asemrowo.

Nanang mengakui semua perbuatannya dan menyesal. (bin/c15/fal/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Demi Jadi Sosialita, Devi Tilap Gaji Teman


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler