Sudirman Said Punya Info soal Bakal Cawapres untuk Anies, Tinggal Tunggu Hari Baik

Sabtu, 10 Juni 2023 – 18:41 WIB
Sudirman Said. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Anggota TIM 8 Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Sudirman Said menyatakan sejauh ini tiga parpol yang bersepakat mengusung Anies Baswedan di Pilpres 2024 selalu berpedoman pada piagam kerja sama yang telah disepakati.

Menurut Sudirman, dalam piagam kerja sama yang diteken Partai NasDem, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Demokrat (PD) itu dinyatakan bahwa Anies Baswedan sebagai capres diberi mandat untuk memilih dan menetapkan calon wakil presiden atau cawapres pendamping dalam Pemilu 2024.

BACA JUGA: Sudirman Said Sebut Koalisi Perubahan Sepakat Bacawapres Jadi Hak Prerogratif Anies

"Sejauh ini suasana dalam rapat-rapat Tim 8 yang merupakan wakil resmi dari partai-partai dan capres selalu kondusif, saling support, dan saling percaya," ujar Sudirman melalui keterangannya, Sabtu (10/6).

Mantan menteri energi dan sumber daya mineral (ESDM) itu mamastikan tidak ada pihak-pihak di Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) sebagai pengusung Anies yang memasakan kehendak soal bakal cawapres.

BACA JUGA: Sandi Hasut PKS Tinggalkan NasDem dan Demokrat?

"Tidak ada suasana memaksakan kehendak, termasuk dalam membicarakan opsi-opsi bakal calon pasangan Pak Anies," kata Sudirman. 

Calon legislator Partai Gerindra di Pemilu 2019 itu menjelaskan proses penentuan cawapres untuk Anies telah mendekati final. Sudirman menegaskan sejak awal Koalisi Perubahan bersepakat memberikan mandat kepada Anies untuk menentukan bakal cawapresnya.

BACA JUGA: Sudirman Said Mengeluh Anies Jadi Korban Penjegalan, Hasto: PDIP Tidak Pernah Menghambat

"Oleh karena itu tidak mungkin ada yang bisa memaksakan harus dengan nama tertentu, atau apriori menolak nama tertentu. Kami syukuri kesepakatan ini menjadi jalan keluar yang dapat menghindari kebuntuan," tuturnya. 

Sudirman juga menanggapi beda pandangan di antara kader partai pengusung Anies secara santai. Perbedaan pandangan itu terlihat pada polemik antara Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PD Andi Arief dengan Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali.

Menurut Sudirman, perbedaan pandangan itu justru bagus untuk demokrasi.

"Ini adalah proses ujian kedewasaan dan kematangan semua pihak. Insyaallah setajam apa pun perbedaan, semua akan selesai bila pemimpin sudah mengambil keputusan,” ujarnya.

Selain itu, Sudirman juga membantah isu tentang PD memaksakan ketua umumnya, Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY, untuk jadi cawapres pendampung Anies.

Sudirman menegaskan semua partai pengusung Anies Baswedan memiliki hak yang sama mengajukan cawapres.

"Begitu pun Partai Demokrat menyodorkan sejumlah tokoh, baik internal maupun eksternal partai. Saat ini proses memilah dan memilih sudah selesai, tinggal tunggu hari baik bagi Pak Anies untuk memutuskan dan mengumumkan," tutur Sudirman.(mcr8/jpnn.com)

Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tepis Hasil Survei Capres, Tamsil Linrung Pelopori Saya Adalah Anies


Redaktur : Antoni
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler