Super Ceramic Membuka Gerai Pertama di Indonesia, Servisnya Top

Jumat, 29 Januari 2021 – 01:02 WIB
Direktur Utama PT Sumber Setia Kreasi Trix Wong dan Senior Operations Manager PT Sumber Setia Kreasi Syaiful Bahri. Foto: Dok Pri

jpnn.com, BEKASI - Super Ceramic melebarkan sayap bisnisnya dengan membuka gerai pertama di Indonesia melalui bendera PT Sumber Setia Kreasi.

Sebelumnya, Super Ceramic yang merupakan jaringan ritel toko keramik dan bahan bangunan di Malaysia sudah mempunyai 19 gerai dan showroom di Negeri Jiran.

BACA JUGA: Bisnis Bos Ekspedisi Ardhianto Hartono Melesat saat Pandemi

Gerai Super Ceramic berlokasi strategis di Jalan Raya Pekayon No. 1, Pekayon Jaya, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Gerai itu menempati areal usaha seluas 1.600 meter persegi dan lahan parkir seluas seribu meter persegi.

BACA JUGA: LG Akan Jual Bisnis Smartphone ke Perusahaan Vietnam

Direktur Utama PT Sumber Setia Kreasi Trix Wong mengaku bersyukur karena bisa membuka gerai pertama Super Ceramic di Indonesia.

“Masa pandemi ini menjadi semangat tersendiri untuk melebarkan sayap bisnis kami,” kata dia, Kamis (28/1).

Dia menambahkan, bisnis outlet modern bahan bangunan berkembang selama pandemi karena masyarakat banyak yang beraktivitas di rumah.

“Kami siap memberikan solusi bahan bangunan dan keramik terbaik 2,9 juta masyarakat Bekasi dan sekitarnya serta lebih dari 120 proyek properti yang terus berkembang,” kata dia.

Sementara itu, Senior Operations Manager PT. Sumber Setia Kreasi, Syaiful Bahri menjelaskan, persaingan di pasar ritel bahan bangunan dan keramik di Jabodetabek cukup menantang.

Oleh karena itu, pihaknya sudah memiliki strategi jitu untuk merebut hati masyarakat.

“Strategi bisnis yang kami usung ialah memberikan pelayanan yang terbaik bagi pelanggan, menghadirkan harga yang kompetitif terutama untuk produk keramik, dan harga yang ada bisa ditawar atau negotiable,” kata Syaiful.

Pihaknya juga menyediakan jasa konsultasi dan free 3D design service untuk pemasangan keramik di rumah pelanggan.

“Selain itu, pengiriman produk yang cepat,” kata dia. (jos/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler