Supermarket Ini Belum Terapkan Kantong Plastik Berbayar

Senin, 29 Februari 2016 – 04:44 WIB

jpnn.com - JAKARTA--‎Meski sudah banyak supermarket maupun minimarket yang memberlakukan kantong plastik berbayar, namun ada juga belum menerapkan aturan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) ersebut. Para konsumen tetap diberikan kantong plastik gratis.

 Seperti yang terpantau di Superindo, Pos Pengumben, Jakarta Barat pada Minggu (28/2). Setiap konsumen tidak ditanya mau beli kantong plastik atau kardus.

BACA JUGA: Ternyata Ini Penyebab NET.TV Minim Iklan

Anita, karyawan Superindo mengungkapkan, sampai saat ini belum ada kebijakan dari manajemen untuk menarik biaya kantong plastik kepada konsumen. Kebijakan ini tidak hanya untuk Superindo Pos Pengumben, namun menyeluruh.

"Seluruh Superindo masih gratis kantong plastiknya. Kantong plastik kami banyak soalnya," ujarnya sambil tertawa.

BACA JUGA: Industri di Luar Jawa Semakin Menggeliat

Ditanya kapan ‎Superindo memberlakukan kantong plastik berbayar, perempuan berjilbab ini menyatakan, kemungkinan besar Maret. Itupun menunggu surat resmi dari KLHK. "Ya ini belum diberlakukan karena manajemen belum surat resmi. Kalau sudah ada surat resminya, baru kami tarik biaya Rp 200 per kantong," tandasnya. (esy/jpnn)

BACA JUGA: Menanti Janji Ekspansi Garuda Indonesia

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kembangkan Bandara, Angkasa Pura II Dapat Rp 2,1 Triliun


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler