Survei Terbaru LSI, Sebegini Tingkat Kepuasan Publik terhadap Kinerja Jokowi

Minggu, 24 Juli 2022 – 20:37 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi). Ilustrasi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Lembaga Survei Indonesia (LSI) menyatakan 64 persen responden puas dengan kinerja Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Hal itu diungkap Direktur Eksekutif LSI Djayadi Hanan dalam hasil survei periode 27 Juni-5 Juli 2022 yang diterima di Jakarta, Minggu (24/7).

BACA JUGA: Jenderal Bintang 2 Ini Peringatkan Pengacara Keluarga Brigadir J, Kalimatnya Tegas!

"Mayoritas, sebesar 64 persen merasa puas dengan kinerja Presiden Joko Widodo," kata Djayadi Hanan.

Dia memerinci sebesar 13,5 persen responden merasa sangat puas dengan kinerja Presiden Jokowi, dan 50,5 persen responden merasa cukup puas.

BACA JUGA: Jenderal Andika Titip Pesan untuk Dokter F yang Ikut Terlibat Mengautopsi Ulang Jenazah Brigadir J

Lebih lanjut, sebesar 27,2 responden mengatakan kurang puas, 5,9 persen tidak puas sama sekali, dan sebesar 2,9 persen mengatakan tidak tahu atau tidak menjawab.

Terkait dengan kepercayaan terhadap lembaga, TNI menempati urutan teratas dengan 31 persen responden sangat percaya dengan TNI, 58 responden menyatakan cukup percaya, 9 persen sedikit percaya, 1 persen tidak percaya sama sekali, dan 1 persen tidak menjawab.

BACA JUGA: Soal Citayam Fashion Week, Begini Sikap Pak Jokowi, Polisi dan Anak Buah Anies Simak

Sementara itu, Presiden, Polri, dan Kejaksaan menempati peringkat kedua, ketiga, dan keempat secara berurutan terkait dengan pertanyaan tingkat kepercayaan publik terhadap lembaga.

“Dibanding temuan sebelumnya, kepercayaan terhadap Kejaksaan dan Pengadilan cenderung meningkat," ucap Djayadi.

Berdasarkan survei LSI pada Mei 2022, kepercayaan publik terhadap Kejaksaan berada di angka 64 persen, kini meningkat menjadi 70 persen pada survei LSI Juli 2022.

Peningkatan juga diperlihatkan pada lembaga Pengadilan yang sebelumnya sebesar 60 persen, kini menjadi 65 persen pada survei LSI Juli 2022.

Djayadi memaparkan bahwa survei LSI ini dilakukan menggunakan kontak telepon kepada responden dengan metode random digit dialing (RDD) sebanyak 1.206 responden.

Responden dipilih melalui proses pembangkitan nomor telepon secara acak, validasi, dan screening.

BACA JUGA: Inilah Tampang Kopda M, Oknum TNI Diduga Mendalangi Penembakan Istri Sendiri

Margin of error survei diperkirakan sebesar 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen, asumsi simple random sampling. (antara/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler