Survei Unggulkan Prabowo-Gibran, Dedi Mulyadi Ingatkan Pendukung Jangan Jemawa

Rabu, 13 Desember 2023 – 06:28 WIB
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Dedi Mulyadi saat menemui seorang warga. Foto: ANTARA/Dokumentasi Pribadi/Dedi Mulyadi

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Dedi Mulyadi merepons atas hasil survei terkait keunggulan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Mantan Bupati Purwakarta itu mengajak seluruh kader, sukarelawan dan simpatisan pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 2 itu untuk terus menemui masyarakat serta tidak jemawa atas hasil survei tersebut.

BACA JUGA: Tanggapi Prabowo soal Putusan MK, Anies Menyindir: Orang Dalam Ini Menyebalkan

"Jangan sampai kita jemawa atas hasil survei terkait keunggulan Prabowo-Gibran. Jadi teruslah kerja nyata," kata Dedi Mulyadi dilansir ANTARA, Rabu (13/12).

Dedi sendiri mengaku terus berkeliling menemui masyarakat untuk meyakinkan bahwa Prabowo-Gibran merupakan calon pemimpin yang tepat meneruskan suksesi kepemimpinan Jokowi.

BACA JUGA: Debat Perdana Membuktikan, Prabowo Subianto Adalah Patriot Sejati

"Saya juga akan keliling terus, kerja terus, menemui rakyat meyakinkan Prabowo-Gibran sebagai pemimpin yang tepat dan disukai masyarakat Jabar," ujar Dedi.

Sesuai hasil survei terbaru yang dirilis Litbang Kompas menempatkan pasangan Prabowo-Gibran dan Partai Gerindra di posisi puncak.

BACA JUGA: Anies dan Prabowo Buka Buku Lama, Ganjar Merasa Tak Enak Lalu Mohon Maaf

Pada survei Pilpres pasangan Prabowo-Gibran menempati posisi pertama dengan perolehan 39,3 persen.

Sementara untuk survei partai posisi teratas adalah Partai Gerindra dengan 21,9 persen.

Dedi menyebutkan kalau hasil survei tersebut menunjukkan keterbukaan publik pada Prabowo-Gibran yang terus meningkat.

Dia pun optimistis dengan sisa sekitar 1,5 bulan lagi kampanye, duet Prabowo-Gibran bisa menang satu putaran.

"Suara di Jabar bisa lebih dari 60 persen," ujar caleg DPR nomor urut satu Dapil Purwakarta, Karawang dan Kabupaten Bekasi dari Partai Gerindra tersebut. (antara/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler