Suzuki Baleno Bakal Diproduksi Lokal?

Jumat, 20 Desember 2019 – 18:12 WIB
Suzuki Baleno facelift. Foto: Ridha/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menyatakan punya rencana untuk memproduksi Suzuki Baleno di Indonesia.

"Niat kami memang ada untuk memproduksi lokal Suzuki Baleno. Saat ini tahapannya kami masih studi dahulu terkait pasar," kata 4W Marketing Director Donny Saputra, di sela peluncuran Baleno Facelift di Jakarta, Jumat (20/12).

BACA JUGA: Tutup Tahun, Suzuki Meluncurkan Baleno Facelift, Harga Mulai Rp 221 Juta

Saat ini, SIS sudah mulai melakukan studi dengan fokus utama terhadap pengembangan market Baleno itu sendiri di Indonesia.

"Fokus kami ya pengembangan market Baleno dulu. Jika volumenya sudah masuk maka selanjutnya menghitung faktor-faktor lain, seperti skala keekonomisannya termasuk di dalamnya cost production, juga soal kompetisi di pasar," jelas Donny lagi.

BACA JUGA: Punya Rencana Meminang Suzuki Baleno Hatchback? Cek Biaya Servisnya

Terkait volume, tambah Donny, Suzuki Baleno sendiri masih 400-an unit per bulan.

"Menurut kami ini masih sedikit. Artinya, melalui New Baleno kami harapkan pasarnya bisa berkembang. Sehingga langkah strategis lainnya bisa direalisasikan."

BACA JUGA: Suzuki Genuine Accessories, Cara Aman Dongkrak Tampilan Baleno Hatchback

Pada kesempatan sama, Presiden Direktur SIS Seiji Itayama, mengatakan bahwa rencana produksi Baleno secara lokal tidak lepas dari perhitungan volume penjualan di Indonesia.

"Dari prinsipal sendiri mengharapkan capaian volume Baleno di angka ribuan unit atau sekitar 2.500 unit. Jadi kami harus kembangkan dulu pasar Baleno sebelum studi lebih lanjut," ungkap Itayama.

Suzuki Baleno facelift baru saja dirilis di tanah air dengan penyegaran di sektor eksterior dan interior. Harganya mulai dari Rp 221 juta (transmisi manual), dan Rp 233,5 juta (transmisi otomatis) on the road Jakarta. (mg8/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler