jpnn.com - JOGJAKARTA - PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) meresmikan outlet dengan fasilitas 3S (Sales, Service, Spareparts) di Ringroad Selatan, Jogjakarta. Itu merupakan outlet baru Suzuki sepanjang 2016.
Outlet yang ke-298 secara nasional ini dikelola Sumber Baru Mobil (SBM). Outlet ini merupakan bentuk komitmen Suzuki guna meningkatkan pelayanan dan kepuasaan konsumen yang ada di wilayah DIY-Jawa Tengah.
BACA JUGA: Saran Penting Hermawan Kartajaya untuk Menangkan MEA
“Serta memperluas jaringan penjualan dan purna jual kami yang tersebar di seluruh Indonesia,’’ ujar Deputy 4W Managing Director PT.SIS Davy J. Tuilan, Selasa (19/4) kemarin.
Outlet SBM Ringroad Selatan Jogjakarta ini, lanjutnya, telah mengaplikasikan desain dan standar Suzuki dalam hal bangunan dan fasilitas lainnya. Outlet itu memiliki bangunan showroom dua lantai.
BACA JUGA: Puncak Panen, Bulog Target Serap 736 Ribu Ton
Masing-masing lantai satu showroom seluas 1.041 meter persegi dan lantai dua seluas 284 meter persegi. Ada juga bengkel seluas 531 meter persegi.
Showroom dan bengkel telah dilengkapi dengan ruang pamer dan ruang tunggu bengkel yang sangat nyaman serta didukung oleh fasilitas, sarana dan peralatan yang sesuai dengan standar Suzuki yang modern, lengkap dan terkini. (dew)
BACA JUGA: Gandeng Perusahaan Jerman, Antam Investasi Rp 10,5 T
BACA ARTIKEL LAINNYA... Woww... Transaksi IIMS Tembus Rp 2,2 Triliun
Redaktur : Tim Redaksi