Suzuki Ignis Masih Rajai Segmen City Car

Senin, 20 Agustus 2018 – 11:49 WIB
Suzuki Ignis. (Foto: Ridha/JPNN)

jpnn.com, JAKARTA - Suzuki Indomobil Sales (SIS) masih terus mempertahankan posisinya sebagai yang terlaris di segmen city car lewat model andalan, yaitu Ignis.

Jika merujuk data wholesales Gabungan Indutsri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) pada dua bulan terakhri (Juni dan Juli) 2018 secara total, Suzuki Ignis berhasil didistribusikan dari pabrik ke dealer mencapai 2.243 unit.

BACA JUGA: Suzuki Ertiga Terbaru Susul Xpander ke Mancanegara

Adapun penjualan tertinggi diraihnya pada Juli di mana Suzuki Ignis mampu terjual 1.309 unit. Meningkat jika dibandingkan pada Juni yang hanya terjual 924 unit.

Angka tersebut tentu meninggalkan kompetitor utama Honda Brio pada periode yang sama. Mobil perkotaan milik Honda itu hanya terjual 1.797 unit saja.

BACA JUGA: Huh! Suzuki, Mazda dan Yamaha Tambah Daftar Skandal Emisi

Meski Honda Brio tertinggal 446 unit dari Suzuki Ignis. Namun city car berlogo H itu masih berada di posisi kedua membuntuti Ignis yang baru saja meluncurkan varian barunya pada awal 2018.

Kemudian di posisi ketiga ditempati oleh Daihatsu Sirion tersistribusi sebanyak 220 unit dan diposisi keempat diisi Nissan March yang hanya terjual 163 unit. (mg9/jpnn)

BACA JUGA: Calon Pesaing Suzuki Jimny Beda Kelas, Fiat 500X 2019

BACA ARTIKEL LAINNYA... Suzuki Ertiga Terbaru Laris di GIIAS 2018


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler