Synchronize Fest 2022 Bagikan 100 NFT Tiket Gratis Seumur Hidup

Rabu, 18 Mei 2022 – 18:18 WIB
Almarhum Didi Kempot di Synchronize Fest 2019. Foto: Dedi Yondra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Festival musik, Synchronize Fest 2022 akan digelar pada 7, 8, 9 Oktober di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta.

Sebelum penyelenggaraan, Synchronize Fest kembali memberikan kejutan bagi penonton setia.

BACA JUGA: Rocket Rockers, Mocca, Band Kuburan Merilis NFT Bersama Guts Invasion

Synchronize Fest merilis koleksi digital eksklusif NFT Synchronize Fest Lifetime Ticket yang dirilis terbatas
sebanyak 100 edisi.

NFT (Non-Fungible Token) itu dapat dimenangkan oleh 100 pemilik tiket #TimNonRefund beruntung melalui sistem pengundian.

BACA JUGA: 63 Film dari 26 Negara Ramaikan Balinale 2022

NFT tersebut dirilis sebagai bentuk apresiasi Synchronize Fest kepada #TimNonRefund karena telah senantiasa mendukung keberlangsungan festival setelah dua tahun absen pascapandemi.

Pemilik NFT itu nantinya akan mendapatkan benefit berupa akses gratis masuk ke Synchronize Fest yang berlaku untuk seumur hidup tanpa dipungut biaya.

BACA JUGA: Juicy Luicy Tampil Memukau di Balkon Jazz 2022

Seperti yang diketahui sebelumnya, pada 2020, Synchronize Fest telah berhasil menjual lebih dari 12.000 tiket penyelenggaraan festival.

Adapun 70 persen pembeli tiket di antaranya memilih opsi non-refund.

Loyalitas dan kepercayaan audiens Synchronize Fest itu menjadi dasar utama dirilisnya NFT Synchronize Fest Lifetime Ticket.

NFT Synchronize Fest Lifetime Ticket menggunakan blockchain Cardano yang merupakan generasi ke-3 dengan mata uang ADA.

Blockchain Cardano memiliki beberapa keungggulan, seperti teknologi mutakhir yang telah menggabungkan fitur bitcoin, ethereum, dan koin-koin lainnya.

NFT Synchronize Fest Lifetime Ticket ini dapat diperjualbelikan oleh pemilik tiket melalui secondary marketplace.

Undian 100 edisi NFT Synchronize Fest Lifetime Ticket dilakukan secara langsung dan transparan pada 19 Mei 2022 pukul 19.00 WIB melalui website Synchronize Fest. (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler