Tabrak Truk yang Ngerem Mendadak, Penunggang Shogun Tersenyum lalu..

Minggu, 16 Agustus 2015 – 23:50 WIB

jpnn.com - TARAKAN – Truk yang dikendarai Ta (62) berhenti mendadak di Jl. Aki Balak, Minggu (16/8) sore. Bruaaaak….Suzuki Shogun yang dikendarai remaja 15 tahun berinisial Hr menabrak truk tersebut.

Menurut Hr yang berboncengan dengan Df, ia melaju dari depan kandang buaya menuju Persemaian, namun tiba di depan gang Sinar, tiba-tiba saja Truk Mitsubishi 190 PS KT 8978 FA tiba-tiba berhenti tepat di depan sepeda motor Hr.

BACA JUGA: Menteri Tjahjo Pilih Upacara di Long Nawan, Warga Krayan Merasa Dianaktirikan

Hr panik, karena jarak sepeda motornya terlalu berdekatan dengan truk, sehingga tidak dapat menghindar, dan langsung menabrak bagian belakang truk.
Motor Hr rusak parah di bagian depan, dan pria murah senyum itu mengalami luka lecet di tangan dan kaki. Sedangkan Df, mengalami luka robek di kepala karena benturan dan tidak menggunakan helm. DF juga mengalami luka lecet di tangan kanan dan kiri.

“Saya mengendarai motor dengan pelan, tapi truk tiba-tiba berhenti,” aku Hr.

BACA JUGA: Trigana Hilang, Menteri Jonan Irit Bicara, Kenapa Ya?

Sementara itu, Ta mengakui truk yang dikendarainya berhenti tiba-tiba, karena ada mobil dan sepeda motor juga berhenti tiba-tiba tepat di depan truknya.

“Daripada saya tabrak mobil dan sepeda motor di depan saya, ya mending saya rem saja,” tutur Ta.

BACA JUGA: Menteri Jonan Tugasi Anak Buah ke Lokasi Trigana Ditemukan

Petugas Laka Lantas Polres Tarakan Bripka Supriadi menuturkan, kedua kenderaan yang terlibat kecelakaan hingga kini sudah diamankan sebagai barang bukti. Sedangkan kedua pengendara telah dipertemukan untuk menyelesaikan kasus ini secara kekeluargaan.(*/rul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Crisis dan Call Center Hilang Kontak Trigana Air yang Bisa Dihubungi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler