Tahun Ajaran Baru Sekolah Untungkan Jokowi

Rabu, 11 Juli 2012 – 15:23 WIB

JAKARTA - Pernyataan menarik dilontarkan seorang warga Jakarta Barat, Maemunah (45). Usai memberikan hak suaranya di sebuah TPS, dengan enteng dia mengaku bahwa gambar Jokowi-Ahok yang dicoblosnya.

Lantas, apa alasannya memilih Jokowi-Ahok? "Biar saya nggak pusing lagi mikirin biaya sekolah anak," ujar perempuan, yang 'berprofesi' sebagai pembantu rumah tangga itu.

Dia cerita, beberapa hari lalu harus ngutang majikannya untuk menutupi kekurangan biaya daftar ulang anaknya, yang masuk ke sebuah SLTA.

"Masih pusing mikirin, karena beberapa bulan nanti saya tak bayaran," ujarnya. Sesuai kesepakatan dengan majikannya, gajinya langsung dihitung sebagai pembayaran pinjaman.

Istri tukang ojek itu mengaku mendengar janji Jokowi, yang mengatakan siap menggratiskan sekolah di DKI Jakarta.

Tampaknya, rasa pusing sejumlah warga menyambut tahun ajaran baru sekolah, seperti dialami Maemunah, menguntungkan Jokowi. "Tak mau pusing lagi," ujar Maemunah, sembari ngeloyor pergi meninggalkan TPS. (sam/jpnn)


BACA ARTIKEL LAINNYA... Hidayat Siap Terima Apa pun Hasilnya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler