Tahun Depan, ASN Bakal Dibanjiri Fasilitas, ada Pendapatan Tambahan

Sabtu, 19 Desember 2020 – 13:34 WIB
ASN terdiri dari PNS dan PPPK. Ilustrasi Foto: dok,JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aparatur sipil negara (ASN) baik PNS maupun pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) akan mendapatkan banyak fasilitas.

Pasalnya, Badan Kepegawaian Negara (BKN), Badan Pengelola Tabungan Perumahan Rakyat (BP Tapera) dan PT Taspen akan menyiapkan berbagai program untuk meningkatkan kesejahteraan ASN.

BACA JUGA: Januari 2021, Seluruh PNS Bisa Cek Saldo Tapera 

Direktur Utama PT Taspen Antonius N.S Kosasih mengungkapkan, pihaknya akan memberikan fasilitas selain peningkatan nilai pensiun, juga menyediakan program wirausaha serta penyediaan perumahan rakyat.

"Selama 57 tahun ini kami hanya fokus pada pensiunan PNS. Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Tjahjo Kumolo bilang, Taspen jangan hanya fokus kepada PNS pensiun tetapi juga yang aktif," ungkap Kosasih dalam rakornas kepegawaian BKN virtual 2020 baru-baru ini.

BACA JUGA: Rutin Berolahraga, Makan Sehat dan Patuh Protokol Kesehatan, Pevita Pearce Kaget Positif Covid-19

Untuk memenuhi permintaan MenPAN-RB Tjahjo Kumolo, lanjutnya, Taspen menyiapkan fasilitas wirausaha bagi ASN maupun keluarganya.

Nantinya, program BKN berupa toko mikro (tomi) dan duit mikro (dumi) akan masuk dalam program resmi PT Taspen sehingga ASN ada tambahan pendapatan.

BACA JUGA: Antisipasi Libur Akhir Tahun, Kemenkes Serukan Penggunaan Layanan Kesehatan Secara Digital

"Kami secara resmi meminta kepada Kepala BKN Bima Haria Wibisana untuk memberikan izin agar tomi dan dumi masuk dalam Taspen mobile," ujarnya. 

PT Taspen tidak hanya ingin bersama ASN setelah pensiun tetapi sejak hari pertama ASN bergabung. 

Dulu, kata Kosasih, ASN dilarang berbisnis sehingga ketika pensiun bingung. Dengan tomi dan dumi masuk Taspen mobile, akan membuat ASN sejahtera. 

"Taspen mendukung tomi dan dumi masuk jadi program untuk ASN seluruh Indonesia," ujarnya. 

Selain itu, tahun depan, Taspen akan meluncurkan program perumahan untuk ASN, yang terjangkau di lokasi strategis di seluruh Indonesia. Uang muka terjangkau, cicilan terjangkau, dan waktu cicilan panjang. 

"Kami mencoba mengintegrasikan bila memungkinkan bagaimana bila digabungkan dengan program pensiun yang sudah ada. Jadi misalnya ASN mulai menyicil masih aktif, nanti setelah pensiun pun masih bisa menyicil," terangnya.

Sementara Deputi Komisioner Bidang Pengerahan Dana Tapera, Eko Ariantoro mengungkapkan, tahun depan BP Tapera akan menyiapkan fasilitas rumah dengan bunga khusus bagi ASN.

Syaratnya, itu merupakan rumah pertama bagi ASN.

"Nantinya kami akan berkolaborasi dengan PT Taspen dalam penyediaan perumahan bagi ASN ini. Sebab, tidak semua ASN yang akan mendapatkan bunga KPR 5% dari BP Taspen. Nantinya akan di-support juga oleh PT Taspen," bebernya.

Selain penyediaan perumahan, ASN akan mendapatkan manfaat tapera berupa renovasi rumah, tabungan yang cukup besar, serta lainnya.

Sebab ada 174 bisnis di sektor properti yang bisa dikembangkan BP Tapera dalam platform digital untuk meningkatkan kesejahteraan ASN maupun peserta di luar ASN.(esy/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler