Taipei Open 2022: Komang Ayu Gugur, Wakil Indonesia Tak Tersisa

Kamis, 21 Juli 2022 – 14:57 WIB
Tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi dipastikan gugur di Taipei Open 2022. Foto: Humas PP PBSI

jpnn.com, TAIPEI - Wakil Indonesia dipastikan habis di Taipei Open 2022 setelah Komang Ayu Cahya Dewi takluk dari wakil Malaysia, Goh Jin Wei.

Komang dipaksa menyerah 11-21, 17-21 pada laga yang dihelat di Taipei Heping Basketball Gymnasium, Kamis (21/7/2022).

BACA JUGA: PSM Makassar Bertandang ke Markas PSS Sleman, Ini Harapan Suporter

Berdasarkan statisktik BWF, duel Komang vs Goh berlangsung dalam durasi 29 menit.

Jalannya Pertandingan

BACA JUGA: Paulo Dybala Belum Cukup, AS Roma Incar 2 Bintang Ini

Komang sudah terlihat kesulitan sejak gim pertama. Goh sempat memimpin 6-1 sebelum menutup interval pertama dengan skor cukup telak, 11-4.

Selepas rehat, penampilan Goh Jin Wei makin menjadi-jadi hinga akhirnya menutup gim pertama 21-11.

BACA JUGA: Indonesia Sulit Kalahkan Vietnam dan Thailand, Shin Tae Yong Beber Penyebabnya

Goh Jin Wei melanjutkan momentumnya di gim kedua. Dia langsung tancap gas 5-0 dan menutup interval 11-5.

Komang sempat berusaha bangkit dan menyamakan kedudukan 11-11. Namun, Goh kembali menjauh 17-14 dan menuntaskan laga 21-17.

Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan tidak menyisakan wakilnya di Taipei Open 2022.

Dua pemain lain yang turun di turnamen Super 300 ini sudah gugur lebih awal, yakni Christian Adinata di babak kualifikasi serta Ikhsan Leonardo Rumbay di 32 besar.(mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler