Tak Banyak Nasehat dari Moratti untuk Erick Thohir

Selasa, 28 Januari 2014 – 15:55 WIB
Erick Thohir. FOTO: getty images

jpnn.com - MILAN - Erick Thohir seolah menjadi pesakitan sejak mengambil alih Inter Milan. Itu tak lepas dari performa buruk Inter. Nerazzurri, julukan Inter belum pernah menang sejak pergantian tahun.

Alhasil, Inter pun harus terdampar di urutan kelima klasemen sementara Serie A. Erick kian menjadi sasaran cibiran karena enggan mengeluarkan uang untuk membeli pemain anyar di bursa transfer musim dingin ini.

BACA JUGA: Crutchlow: Semua Tim Ingin Lorenzo

Namun, situasi yang tengah dialami Erick rupanya tak terlalu menarik bagi mantan pemilik Inter, Massimo Moratti. Pria yang kini menjabat sebagai Presiden Kehormatan Inter itu terlihat membiarkan Erick menjalankan roda organisasi.

“Apakah saya memberinya nasihat tentang bagaimana menjalani masa sulit ini? Bagi saya dia sepertinya orang yang cepat belajar dan tidak membutuhkan banyak nasehat. Menurut saya, penting bagi dia untuk membuat kehadirannya sebagai pemilik terasa ke seluruh organisasinya, walaupun dia sedang jauh,” terang Moratti di laman resmi Inter, Selasa (28/1).

BACA JUGA: Tak Sabar Nodai Keperawanan Etihad

Moratti juga tak memberikan nasehat tentang bursa transfer. Hal itulah yang membuat Inter tak bisa mendapatkan pemain anyar di bursa tengah musim Januari ini.

“Transfer? Saya membaca banyak cerita yang salah. Tentu saja tergantung dia, tidak tergantung nasehat saya. Dia harus tetap percaya. Sikap profesional dan kerja keras selalu mendatangkan hasil. Selalu ada jalan keluar dari kesulitan, betapa pun beratnya,” tegas Moratti. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Singapura Gelar WTA Tour Championships

BACA ARTIKEL LAINNYA... Everton Ingin Akhiri Kutukan 15 Tahun di Anfield


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler