Tak Betah di Arsenal, Podolski Ingin Gabung Juventus

Minggu, 24 Agustus 2014 – 19:01 WIB

jpnn.com - LONDON - Karir sepakbola profesional Lukas Podolski bisa berlanjut di Italia. Pasalnya, bomber asal Jerman itu mengaku sudah tak betah membela Arsenal. Hal itulah yang membuat Podolski ingin hengkang ke Serie A.

Juventus menjadi kandidat terkuat mendapatkan jasa mantan penggawa Bayern Muenchen itu. Salah satu alasannya ialah Juventus bakal tampil di Liga Champions musim ini.

BACA JUGA: Hadapi SFC, Suharno Turunkan Trio Striker

“Podolski sudah memberikan janjinya untuk bergabung dengan Juventus meski dia mendapatkan banyak tawaran dari tim lain musim ini,” demikian tulis Tuttosport, Minggu (24/8).

Selama ini, karir Podolski di Arsenal memang bisa dibilang mentok. Sejak bergabung pada 2012 lalu, pemain berusia 29 tahun itu hanya bermain dalam 59 pertandingan bersama The Gunners, julukan Arsenal.

BACA JUGA: Van Gaal Butuh Keajaiban Ulangi Rekor Musim 2009

Kans Podolski menempati starting eleven juga kian tipis setelah Arsenal mendatangkan Alexis Sanchez. Selain Juventus, striker kidal itu juga dikabarkan menjadi buruan Wolfsburg dan Bayer Leverkusen. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Pemain Kamerun Tewas Kena Sambit di Aljazair

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sebut Balotelli Bakal Bawa Petaka Bagi Liverpool


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler