Tak Boleh Makan Sembarangan, Nunung Srimulat Bakal Konsumsi Makanan Sehat

Selasa, 07 Februari 2023 – 13:03 WIB
Nunung. Foto Ricardo/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Komedian Nunung harus mulai menjalani pola makan sehat.

Wanita 59 tahun itu juga diminta untuk tak memakan daging-dagingan sementara waktu.

BACA JUGA: Divonis Kanker Payudara, Nunung: Masih Bisa Kerja

Pasalnya Nunung didiagnosa mengidap kanker payudara belum lama ini.

"Makan sehat, cuma enggak boleh makan daging saja sementara, minum jus yang banyak dulu sambil menunggu waktu untuk mau diangkat, enggak boleh makan sembarangan," ujar Nunung di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Senin (6/2).

BACA JUGA: Indra Bekti Kembali Masuk Rumah Sakit, Operasi Lagi, Kali Ini...

Adapun jus yang dikonsumsinya itu merupakan campuran aneka buah.

Dia menyebut, salah seorang keponakannya memang biasa membuat makanan untuk pengidap penyakit kanker.

BACA JUGA: Kebanjiran Pemegang Saham Baru, IRSX Siap Melantai di Bursa Efek

Oleh karena itu, untuk urusan tersebut akan dibantu sang keponakan.

"Ada kok yang bikinin, keponakan aku, kebetulan kerjanya bikinin makanan buat yang cancer. Jadi, alhamdulillah dia tahu," ucap Nunung.

Sebelumnya, Nunung mengungkap kronologi dirinya dinyatakan mengidap penyakit kanker payudara.

Dia mengaku awalnya merasakan ada benjolan di daerah payudaranya.

Anggota Srimulat itu enggan memeriksa ke dokter atau rumah sakit, hingga akhirnya benjolan itu makin mencemaskan.

Setelah diperiksa, Nunung terkejut dirinya dinyatakan mengidap penyakit kanker payudara. (mcr7/jpnn)


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler