Tak Mau Buru-buru Impor Daging

Selasa, 15 Januari 2013 – 21:32 WIB
JAKARTA--Saat ini harga daging mulai melonjak naik karena jumlah pasokannya  berkurang. Kurangnya pasokan ini adalah akibat adanya pembatasan impor daging.

Oleh karena itu, Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan pihaknya akan melakukan evaluasi bersama Menteri Perdagangan dan Menteri Pertanian.

"Ingat, kita bertekad untuk swasembada. Jangan terlalu cepat menyerah ketika ada gangguan. Karena kalau sebentar-sebentar ada gangguan sedikit kita langsung mengimpor, nanti peternak kita patah arang langsung tidak mau lagi mengembangkan usaha peternakannya," ujar Hatta di Jakarta, Selasa (15/1).

Menurutnya, belakangan Indonesia memang masih tergantung pada impor daging. Saat ini, sudah mulai digalahkan agar membeli daging dari peternak lokal. Hatta menegaskan rakyat tidak boleh membeli daging dengan harga mahal.

Oleh karena itu, Kamis pekan ini, pihaknya bersama kementerian terkait akan melakukan evaluasi lewat rapat koordinasi bersama dan melihat situasi pasokan daging nanti.

"Terutama pengrajin bakso, yang bahan bakunya daging, itu harus beli dalam harga stabil dan terjangkau. Saya sudah minta evaluasi," pungkas Hatta.(flo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Bidik 14 Proyek Ke Swasta

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler