Takluk dari Timnas Indonesia, Vietnam Belum Lepas dari Kutukan

Jumat, 22 Maret 2024 – 09:24 WIB
Kiper Timnas Vietnam, Filip Nguyen (jersei kuning) tampak lesu seusai gawangnya dibobol Egy Maulana Vikri. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Vietnam belum lepas dari 'kutukan' seusai menyerah 0-1 saat jumpa Timnas Indonesia pada lanjutan Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Duel Indonesia vs Vietnam di Stadion Gelora Bung Karno, Kamis (21/3/2024), berakhir dramatis.

BACA JUGA: Kalah di GBK, Vietnam Siap Revans Lawan Timnas Indonesia di My Dinh

Skuad Garuda berhasil mengamankan tiga poin berkat gol tunggal Egy Maulana Vikri.

Ini menjadi kemenangan perdana Indonesia di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026. Rafael Struick dan kawan-kawan merangsek ke posisi kedua dengan nilai empat dari tiga pertandingan.

BACA JUGA: Timnas Indonesia vs Vietnam: Shin Tae Yong Puas dengan Performa Skuad Garuda?

Di sisi lain, Vietnam merosot ke peringkat ketiga dengan tiga poin.

Bagi Vietnam, kekalahan ini memperpanjang kutukan tak pernah menang d alam enam pertandingan.

BACA JUGA: Klasemen Grup F Setelah Timnas Indonesia Kalahkan Vietnam, Skuad Garuda Belum Aman

Tren negatif itu bermula saat Timnas Vietnam takluk 0-1 saat bertandang ke markas Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026, November 2023 lalu.

Kemudian, Vietnam baru kembali bertanding pada Januari 2024. Lagi dan lagi, The Golden Stars mengalami kekalahan saat jumpa Kirgistan dengan skor 1-2 pada laga uji coba di Doha, Qatar.

Setelah itu, Vietnam mengalami tiga kekalahan beruntun ketika tampil di Piala Asia 2023.

Pasukan Philippe Troussier tak mengumpulkan satu poin pun seusai menderita kekalahan dari Jepang, Indonesia, dan Irak. Vietnam harus puas tersingkir di fase grup.

Terakhir kali Vietnam meraih kemenangan terjadi pada November 2023 saat mengalahkan Filipina dengan skor 2-0.(mcr15/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler